Sosok Royal Enfield Scrambler 500 Kena Spyshoot di Jalan

0
Royal Enfield Scrambler 500
Royal Enfield Scrambler 500 tertangkap kamera mata-mata di jalan tol di India. Foto: Indianautosblog

NaikMotor – Sosok Royal Enfield Scrambler 500 tertangkap kamera mata-mata di jalanan India. Menggunakan basis Classic 500 maka sejatinya model baru inipun tak beda jauh dari saudaranya.

Dari foto yang dirilis Indianautosblog terlihat motor cuma seperti modifikasi ringan. Tampilan Classic 500 masih terlihat kental sehingga kesan ‘scrambler’ sebagai motor yang lebih ‘laki’ untuk dual purpose kurang terasa.

Perbedaan antara Classic 500 dan Srcambler 500 dapat dilihat dari pemilihan ban tapak tahu, fender depan kecil dengan pengait dan stang lebih tinggi. Tapi ubahan paling kentara yakni bentuk fender belakang dan knalpot menjulang.

Royal Enfield Scrambler 500

Bentuk fender belakang yang kopong ini sesuai dengan citra srcambler yang bisa buat main tanah. Tapi bentuk knalpot menjulang kurang asik lantaran hanya bagian silincer yang mendongak.

Belum ada bocoran spek tapi ditengarai tidak berbeda dengan Classic 500. Artinya jantung masih memakai mesin 346cc, 1-silinder berpendingin udara dan menghasilkan tenaga 19.8 hp pada 5.250 rpm dan torsi 28 Nm pada 4.000 rpm.

Tenaga ditransfer oleh transmisi 5 percepatan manual. Ground clearance 135 mm, berat kosong 192 kg dan tangki yang mampu menampung 13,50 liter dan mampu digeber sampai 120 km/jam.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here