Bautista Bisa Cepat Beradaptasi dengan Ducati Panigale V4R Karena Begini

0
Beradaptasi dengan Ducati Panigale V4R
Alvaro Bautista dengan Ducati Panigale V4R saat tes WorldSBK Jerez 2018. Foto: worldsbk

NaikMotor – Selama dua hari Tes WorldSBK Jerez 2018, pembalap Aruba.it-Ducati baru membuat kejutan dengan menempel Rea. Ternyata ini alasan Alvaro Bautista bisa cepat beradaptasi dengan Ducati Panigale V4R yang juga baru.

Tim Ducati Corse di WorldSBK 2019 akan membawa dua hal baru. Motor balap baru Panigale V4R dan pembalap baru, Bautista. Pembalap asal Spanyol itu sebelumnya di MotoGP membela Angel Nieto Team Ducati yang telah digantikan Petronas-SIC dari Malaysia untuk musim 2019.

Di Hari Pertama Tes WorldSBK Jerez 2018, 26 November 2018. Bautista hanya berselisih 0,322 detik terhadap Rea. Di hari kedua sedikit bergeser dengan selisih 1,1 detik terhadap Pembalap Kawasaki Juara WorldSBK 2018 itu. Meski itu dikarenakan Bautista terjatuh 2 kali.

Tetapi selama tes dua hari itu menunjukkan Bautista bisa cepat beradaptasi dengan Ducati Panigale V4R. Menurutnya, “Motor ini jauh berbeda dengan Ducati MotoGP. Pastinya soal tenaga jauh di bawah saat di trek lurus, dan stabilitas nya juga demikian.”

Sehingga mengingatkan Bautista seperti saat masih di Moto3, “Motor ini lebih mirip saat saya mengendarai 250cc. Harus dipercepat menjelang tikungan, sebab gas kurang agresif. Sementara jika di trek lurus terlalu agresif pastinya motor akan sulit dikendalikan, sehingga harus cermat memainkan gas agar motor stabil. Karena saya pernah di 250cc pastinya saya bisa menerapkan gaya balap saya di Panigale V4R.” (Afid/nm)

LEAVE A REPLY