Aprilia RS660 Concept di EICMA 2018 Separuh Nafas RSV4 1100

0
Aprilia RS660 Concept di EICMA 2018
Aprilia RS660 Concept di EICMA 2018 ternyata model kompak RSV4. Foto: blogo

NaikMotor – Piaggio Group di perhelatan Milan Motorcycle Show menampilkan konsep baru. Aprilia RS660 Concept di EICMA 2018 cukup menarik perhatian karena seperti turunan RSV4 1100.

Aprilia RS660 Concept di EICMA 2018 dibekali bodywork dan sasis yang benar-benar baru. Meski dirancang sebagai supersport tetapi faktor segitiga ergonomikanya didesain untuk kenyamanan berkendara. Sehingga desainnya separuh sportbike menengah dan sport touring.

Sasis aluminium konsep itu dirancang tetap dalam ukuran kompak . Namun, swingarm aluminiumnya dibuat presisi agar ada ruang untuk laluan saluran knalpot. Sebab di area yang sama ada shockabsorber juga .

Uniknya, Aprilia RS660 Concept itu benar-benar separuh kapasitas RSV4 11000, dengan sisa 2 silinder. Sehingga piston, dan batang piston serta silinder memiliki dimensi yang sama persis.

Kabarnya, Piaggio Group berencana akan memasarkan Aprilia RS660 itu secara global. Seperti biasa, akan diawali pasar Eropa dahulu, kemudian menyusul Asia dan Amerika Serikat. Hanya saja belum dijelaskan kapan RS660 itu akan masuk lini produksi. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here