Touring Teman Satu Tujuan Suzuki GSX150 Bandit Mencapai 1.100 KM

0
Touring Teman Satu Tujuan Suzuki GSX150 Bandit Mencapai
Touring Teman Satu Tujuan Suzuki GSX150 Bandit Bandung -Surabaya 1.100 KM dalam 4 hari. Foto:istimewa

NaikMotor – Touring dengan GSX150 Bandit dari Surabaya ke Bandung telah usai dilakukan 15 petouring (25/10/2018). Touring Teman Satu Tujuan Suzuki GSX150 Bandit mencapai 1.100 KM selama 4 hari (22-25/10/2018).

Pada hari atau etape pertama, para petouring menghadapi rute lalu lintas perkotaan yang padat, etape 2 menikmati jalur perbukitan berkelok-kelok dan etape 3 yang diisi jalan mulus dan cepat serta pesisir pantai. Sedangkan etape keempat yang menjadi etape terakhir dari Pangandaran menuju Bandung.

Rute 4 seperti gabungan pengalaman dari etape 1, 2, dan 3 sehingga sangat menguras tenaga para rider. Dimulai dengan cuaca hujan di Pangandaran, para rider tetap semangat untuk melakukan perjalanan di etape berjarak 292 km tersebut.

Tetapi jalur pesisir pantai selatan jawa barat dari Pangandaran sampai Pamengpeuk sangatlah eksotis. Rute di tepi Laut Selatan, dan berkelok tajam naik turun khas pegunungan yang diselingi kabut dan sempit. Tantangannya semakin lengkap dengan jalanan tambalan bumpy, dan jembatan darurat. Padahal petouring sebelumnya sempat diguyur hujan lebat di antara Pangandaran hingga Cipatujah.

Selepas Garut, perjalanan dilanjutkan hingga mencapai titik finish di Hotel Grand Mercure, Bandung dengan terlebih dahulu membelah kemacetan lalu lintas kota sekaligus menyapa warga sekitar.

Sehingga etape 4 ini tidak hanya menguji daya tahan Suzuki GSX150 Bandit, namun juga kesehatan fisik para petouring, mengingat sudah melakukan perjalanan selama 4 hari. Meski demikian, para peserta menunjukan kesegaran kondisi tubuh selama perjalanan, ditunjang pemandangan alam yang indah serta kenyamanan Suzuki GSX150 Bandit sebagai andalan perjalanan jarak jauh saat ini.

Setiba di Bandung ternyata jarak tempuh Touring Teman Satu Tujuan Suzuki GSX150 Bandit mencapai 1.100 KM yang telah dilalui petouring dari 13 jurnalis media dan 2 lady biker itu. Ternyata pula petouring telah melebihi target jarak yang sebelumnya diperkirakan 1.000 km saja.

Dalam penyambutan tim GSX150 Bandit Touring Teman Satu Tujuan di kota Bandung, Yohan Yahya, Sales & Marketing 2W Department Head PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengucapkan selamat dan terima kasih kepada seluruh rider dan tim yang terlibat.

“Dalam perjalanan touring beberapa hari penuh kebersamaan ini, kita semua merasakan seluruh perbedaan karakter yang beragam, namun justru membuat keindahan dan rasa perjalanan yang lengkap dan menyenangkan. Pemilihan rute dan dipadu kesiapan serta pengalaman rider peserta membuat perjalanan terlaksana dengan lebih baik, kesimpulannya adalah pentingnya persiapan matang sebelum melakukan perjalanan agar tetap safety dan menyenangkan. Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh rider beserta tim pendukung yang telah sukses menjalankan rangkaian touring merasakan Suzuki GSX150 Bandit hingga maksimal. Kami berharap dapat melanjutkan rangkaian touring-touring lain selanjutnya bersama teman-teman lain yang juga akan menikmati kenyamanan Suzuki GSX150 Bandit”. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY