Tak Puas Hasil MotoGP 2018 Thailand, Ducati Kembangkan Motor Baru

0
MotoGP 2018 Thailand
Dovizioso kecewa hasil MotoGP 2018 Thailand, ketika disalip di tikungan terakhir. Foto: dorna motogp

NaikMotor – Ternyata Pembalap Ducati, Andrea Dovizioso kecewa hasil MotoGP 2018 Thailand meski berada di podium kedua. Dovi disalip Marquez di tikungan terakhir di seri Buriram itu.

Selama race MotoGP 2018 Thailand itu, antara Dovi dan Marquez memang terlibat duel ketat di putaran-putaran akhir. Namun Dovi tampaknya sedikit melebar di tikungan terakhir, yang membuat Marquez melesat terdepan. Padahal menurutnya semua strategi di seri Buriram itu sudah ada di tangannya.

Dovi menyatakan, “Bahwa saya kehilangan kemenangan di tikungan terakhir itu bukan hal yang baik. Padahal seri Buriram ini berjalan dengan baik. Di sini harusnya kami menang, kami berjuang untuk hasil terbaik. Namun ke depan masih ada 4 seri lagi dan kami tengah meningkatkan performa.”

Ducati sendiri menurut Dovi tengah mengembangkan motor untuk tahun depan dan tengah mengincar gelar tahun depan. Sementara musim 2018 masih tersisa seri Motegi, Phillip Island, Sepang dan Valencia masih ada 100 poin yang bisa diraih.

Sementara Dovi berselisih 77 poin terhadap Marquez pemimpin klasemen usai MotoGP 2018 Thailand itu. Namun itu tampaknya masih sulit, meski Dovi bisa 4 kaki podium teratas, namun Marquez hanya butuh 24 poin saja untuk menjadi juara dunia ke-6 kalinya.(Afid/nm)

Hasil MotoGP 2018 Thailand, (7/10/2018)
1 Marc MARQUEZ 39’55.722 93 SPA Repsol Honda Team Honda 25
2 Andrea DOVIZIOSO 39’55.837 +0.115 / 0.115 4 ITA Ducati Team Ducati 20
3 Maverick VIÑALES 39’55.992 +0.270 / 0.155 25 SPA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 16
4 Valentino ROSSI 39’57.286 +1.564 / 1.294 46 ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha 13
5 Johann ZARCO 39’58.469 +2.747 / 1.183 5 FRA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 11
6 Alex RINS 39’58.745 +3.023 / 0.276 42 SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 10
7 Cal CRUTCHLOW 40’02.242 +6.520 / 3.497 35 GBR LCR Honda CASTROL Honda 9
8 Alvaro BAUTISTA 40’02.413 +6.691 / 0.171 19 SPA Angel Nieto Team Ducati 8
9 Danilo PETRUCCI 40’05.666 +9.944 / 3.253 9 ITA Alma Pramac Racing Ducati 7
10 Jack MILLER 40’06.799 +11.077 / 1.133 43 AUS Alma Pramac Racing Ducati 6
11 Andrea IANNONE 40’11.21 +15.488 / 4.411 29 ITA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki 5
12 Hafizh SYAHRIN 40’13.413 +17.691 / 2.203 55 MAL Monster Yamaha Tech 3 Yamaha 4
13 Aleix ESPARGARO 40’17.135 +21.413 / 3.722 41 SPA Aprilia Racing Team Gresini Aprilia 3
14 Franco MORBIDELLI 40’18.524 +22.802 / 1.389 21 ITA EG 0,0 Marc VDS Honda 2
15 Bradley SMITH 40’19.35 +23.628 / 0.826 38 GBR Red Bull KTM Factory Racing KTM 1
16 Scott REDDING 40’19.526 +23.804 / 0.176 45 GBR Aprilia Racing Team Gresini Aprilia 0
17 Karel ABRAHAM 40’28.229 +32.507 / 8.703 17 CZE Angel Nieto Team Ducati 0
18 Xavier SIMEON 40’32.938 +37.216 / 4.709 10 BEL Reale Avintia Racing Ducati 0
19 Jordi TORRES 40’34.926 +39.204 / 1.988 81 SPA Reale Avintia Racing Ducati 0
20 Thomas LUTHI 40’35.143 +39.421 / 0.217 12 SWI EG 0,0 Marc VDS Honda 0
21 Pol ESPARGARO 40’49.11 +53.388 / 13.967 44 SPA Red Bull KTM Factory Racing KTM 0
22 Takaaki NAKAGAMI 40’21.117 30 JPN LCR Honda IDEMITSU Honda 0
-1 Dani PEDROSA 27’40.766 26 SPA Repsol Honda Team Honda 0

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here