NaikMotor – Untuk pertama kali dalam sejarah, Kustomfest 2018 menampilkan pesawat RI-X WEL. Pesawat bersejarah karena merupakan pesawat ‘kustom’ pertama yang dibikin anak bangsa.
Bisa disebut pesawat kustom karena RI X WEL sebenarnya tergolong pesawat swayasa (home build). Pesawat ini merupakan proyek TNI AU saat itu untuk uji coba membuat pesawat secara mandiri.
Lulut Wahyudi, Director Kustomfest mengatakan, hadirnya pesawat RI X WEL ini merupakan salah satu pengejewantahan Kustomfest selalu berusaha menginspirasi pelaku seni di bidang otomotif.
Spesialnya pesawat ini tidak tampil polos, tapi juga kena sentuhan kustom. Kustom di sini bukan berarti modifikasi murni namun lebih kepada ‘penyegaran.’ Prosesnya dikerjakan oleh Lulut yang juga builder Retro Classic Cycles.
“Beberapa bagian kita repair, seperti skin di wings dan fuselage, rib wings, tail wheels gears patah, dan kita painting ulang karena beberapa bagian sudah mulai termakan karat karena usia,” imbuhnya.
Saat ini bagian mesin sudah diperbaiki dengan menggunakan satu mesin motor Harley Davidson berkubikasi 750cc buatan tahun 1925 sehingga menjadi pesawat kustom pertama di Indonesia.
Pesawat ini tetap menggunakan rangka badan dari besi dan airfoil sayap dari kayu. Kulit pesawat 80% menggunakan kain blacu dengan bagian lainnya memakai materi aluminium terutama pada engine cowling.(Agl/nm)