NaikMotor – Piaggio Group menghadirkan Moto Guzzi V9 Bobber Sport 2019 di Intermot 2018. Sebelumnya model bobber flat tracker itu dihadirkan di Moto Guzzi Open House di Italia.
Varian baru dari Moto Guzzi V9 itu didesain untuk mengenang produk flat tracker yang digunakan para veteran usai Perang Dunia II untuk balapan. Hadir dengan orange jok single seater lebih pendek, 780mm, dan stang tinggi serta knalpot model corong.
Suspensi belakangnya Ohlins tipe H dengan preload dan reservoir, serta bisa disesuaikan kompresi dan reboundnya. Sementara diameter pelek berkonfigurasi 19 dan 16 inci untuk depan dan belakang
Bobber Sport 2019 itu masih menggunakan mesin V-twin 853cc yang menghasilkan 54 daya kuda dan torsi 62 Nm pada 3.000rpm. Dengan transmisi manual 6 percepatan.
Moto Guzzi V9 Bobber Sport 2019 itu diperkirakan akan dipasarkan dengan harga Rp154 jutaan. (Afid/nm)