Gentleman’s Party: DGR Jakarta 2018 Kumpulkan Donasi Rp 50 Juta, Buat Yayasan Kanker dan Korban Gempa Palu

0

NaikMotor – The Distinguished Gentleman’s Ride atau DGR Jakarta 2018 bukan sekadar motoran pakai jas. Dalam sekali acara, riding yang diperuntukkan buat donasi ini berhasil mengumpulkan uang Rp 50 juta yang digelar serentak di seluruh dunia, Minggu (30/9/2018).

Jumlah itu terkumpul dari hasil penjualan riding kit DGR Jakarta 2018 kolaborasi Tigrehood x NaikMotor.com. DGR Jakarta 2018 dengan host Sekepal Aspal mendapat sokongan penuh dari GAS Triumph Motorcycles Jakarta, Simpati, Bank BJB, Melodia Musik, Epiwalk Epicentrum dan Elite Club Epicentrum Donasi hasil penjualan Riding Kit disumbangkan kepada Yayasan Ayah Sarah, korban gempa Palu dan Yayasan riset kanker prostat di Australia.

“Seperti yang digaungkan bahwa DGR bukan cuma riding pakai jas. Ini adalah bentuk mulia pemotor untuk sesama. Hari ini terkumpul Rp 50 juta yang akan kita sumbangkan ke mereka yang membutuhkan,” kata Ananda Omesh.

Dari jumlah donasi yang terkumpul, Yayasan Ayah Sarah mendapat Rp 30 juta, Yayasan riset kanker prostat yang digalang DGR global Rp 10 juta dan untuk korban gempa di Palu dan Donggala Rp 10 juta.

DGR Jakarta

“Memang acara ini gerakan untuk menggalang dana buat kanker prostat di seluruh dunia, tapi di samping itu banyak saudara kita yang juga membutuhkan dari Yayasan kanker lokal hingga korban di Sulawesi,” imbuhnya.

DGR Jakarta

Terlepas dari riding pakai jas atau pakaian yang necis, Omesh berharap The Distinguished Gentleman’s Ride jadi gerakan para pria untuk mengetahui dan lebih waspada pada bahaya kanker prostat.

“Mungkin banyak belum tahu bahwa kanker prostat merupakan kanker nomor 2 terbesar bahkan jumlahnya mengalahkan kanker payudara, dimana 1 dari 7 pria mengidap kanker jenis ini,” tutup Omesh.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here