KIS Dicabut Federasi Sepeda Motor Italia, Fenati Berhenti Balapan

0
KIS Dicabut Federasi Sepeda Motor Italia
Kartu Ijin Start Fenati dicabut Federasi Sepeda Motor Italia akibat polahnya menarik tuas rem depan Stefano Manzi di Moto2 2018Misano. Foto: Blogo

NaikMotor – Italian Motorcycle Federation (IMF) akan memulai sidang terhadap Pembalap Moto2 Romano Fenati. Sanksi awal untuk Fenati, KIS dicabut Federasi Sepeda Motor Italia itu.

Pertemuan perdana IMF 11 September 2018 dalam rangka memproses polah Fenati yang tidak terpuji terhadap Pembalap lainnya saat Moto2 2018 Misano. Saat itu Fenati menarik tuas rem depan Stefano Manzi saat berkecepatan 200 km/jam. Meski Manzi tidak celaka saat itu, tetapi tindakan Fenati mendapat kecaman dari komunitas motorsport.

Hasil pertemuan pertama memutuskan sanksi awal untuk Fenati yakni KIS dicabut Federasi Sepeda Motor Italia itu. Akibatnya, Fenati tidak bisa melakukan balapan selama belum ada keputusan baru.

Sebelumnya, Fenati telah menerima berbagai sanksi seperti dari Race Direction Moto2, skors 2 seri Moto2 2018 mendatang di Aragon dan Thailand. Tetapi tim tempatnya bernaung, Snipers telah membatalkan sisa kontraknya untuk musim Moto2 2018. Bahkan, Forward Racing dan MV Agusta bakal menjadi tim perekrutnya di musim Moto2 2019 telah membatalkan kontrak dengannya dan menggantinya dengan Mattia Pasini.

Sementara, Fenati sendiri telah menyesali perilakunya sendiri itu sebagai bukan tindakan seorang lelaki. Namun, rencananya ke depan cukup mencengangkan, sebab Fenati bertekad tidak akan balapan lagi dan memilih sekolah. “Saya memohon maaf terhadap tindakan saya, itu bukan contoh yang baik bagi pemula. Bukan tindakan seorang lelaki,” sesalnya kepada Sport Mediaset. “Mulai saat ini saya mengatakan tidak, saya tidak mau balapan lagi. Saya tidak mau melihatnya lagi selama 5 tahun ke depan. Saya akan melanjutkan sekolah.”

Namun tidak semua Pembalap mengecamnya, Joan Mir yang pernah menjadi Juara Moto3 2017 ketika Fenati menjadi runner up-nya, justru memberikan semangat agar Fenati segera kembali ke dunia balapan. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here