Resmi: Kontrak Fenati Bersama MV Agusta Dibatalkan

0
Kontrak Fenati Bersama MV Agusta Dibatalkan
Kontrak Fenati bersama Forward Racing-MV Agusta untuk Moto2 2019 dibatalkan. Foto: Asphalt&Rubber

NaikMotor – Ternyata kasus bekas murid Rossi di Moto2 2018 Misano berlanjut. Kontrak Fenati bersama MV Agusta dibatalkan untuk musim 2019.

Seperti disebutkan dalam tweet bos MV Agusta, Giovanni Castiglioni, (9/9/2018), “Selama saya menyaksikan sport, belum pernah melihat perilaku seberbahaya ini. Pembalap dengan polah seperti ini tidak akan pernah mewakili nilai perusahaan kami. Dengan alasan ini kami tidak menginginkannya saat MV Agusta kembali ke kejuaraan dunia ini.”

Sementara itu bos Forward Racing, Giovanni Cuzari juga menyatakan hal yang sama, “Kejadian Fenati dan Manzi bukan contoh bagus, jadi tidak mungkin kami melanjutkan kolaborasi bersama Pembalap demikian. Perilaku Fenati merendahkan nilai sport Forward Racing Team dan MV Agusta. Kami membatalkan kerja sama dengan Fenati.”

Selain, kontrak Fenati bersama MV Agusta dibatalkan untuk musim 2019. Pembalap mantan murid Rossi di sekolah balap dan tim VR46 itu sebelumnya telah menerima sanksi skors dari Race Direction selama 2 seri Moto2 2018. Bahkan tim Marinelli Sniper tempatnya bernaung saat ini telah mempertimbangkan untuk membatalkan sisa kewajiban 4 seri Moto2 2018.

Konsekuensi itu akibat perlakunya yang membahayakan dengan menarik tuas rem depan Pembalap Stefano Manzi saat race Moto2 2018 Misano. Sementara, Manzi sendiri tidak luput sanksi, mundur 6 grid di seri berikutnya karena telah membuat Fenati keluar trek 2 kali yang membuatnya berulah. (Afid/nm)

Didiskualifikasi di Moto2 2018 Misano

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here