NaikMotor – Musim 2018 sudah akan memasuki seri ke-12 di Inggris pekan ini dari 19 seri. Tetapi daftar sementara Pembalap MotoGP 2019 setelah SIC Yamaha memasukkan Fabio Quartararo nyaris lengkap. Hanya tinggal tim Marc VDS yang belum menentukan nasibnya berlanjut di musim depan.
Ketika tim baru, Petronas SIC Yamaha menetapkan Pembalap utamanya adalah Franco Morbidelli dan Fabio Quartararo maka daftar sementara Pembalap MotoGP 2019 telah bertambah lengkap. Petronas SIC sendiri telah mengambil alih tim Angel Nieto MotoGP, melengkapi tim untuk Moto3 dan Moto2 yang telah dimiliki sebelumnya.
Sementara perubahan di tim pabrikan sebelumnya telah membuat kejutan-kejutan seperti puzzle. Jorge Lorenzo yang bergabung dengan Repsol Honda mengantikan Dani Pedrosa yang pensiun. Posisi Lorenzo di Ducati ditempati Danilo Petrucci yang berasal dari tim satelit Pramac Ducati.
Di Suzuki, Iannone yang pindah ke Aprilia akan digantikan Joan Mir yang naik kelas dari Moto2. Sehingga kini diisi para pembalap muda, Mir (20 tahun) dan Alex Rins (22 tahun). Di tim KTM, Bradley Smith akan digantikan Johann Zarco yang saat ini tergabung di Yamaha Tech3.
Menariknya, seperti musim 2018, di daftar sementara Pembalap MotoGP 2019 setelah SIC Yamaha memasukkan Quartararo, maka akan ada 4 pembalap rookie. Mereka adalah: Joan Mir (Suzuki), Francesco Bagnaia (Pramac Ducati), Miguel Oliveira (Tech3 KTM) dan Fabio Quartararo (Petronas SIC Yamaha). (Afid/nm)
Daftar Sementara Pembalap MotoGP 2019
Repsol-Honda: Marc Márquez, Jorge Lorenzo
Movistar Yamaha: Valentino Rossi, Maverick Viñales
Ducati Corse: Andrea Dovizioso, Danilo Petrucci
Red Bull KTM: Johann Zarco, Pol Espargaró
Aprilia Gresini Team: Aleix Espargaró, Andrea Iannone
Suzuki Ecstar: Alex Rins, Joan Mir
Pramac Ducati: Jack Miller, Francesco Bagnaia
LCR Honda: Cal Crutchlow, Takaaki Nakagami
Reale Avintia Ducati: Tito Rabat, Karel Abraham
Red Bull Tech3 KTM: Miguel Oliveira, Hafizh Syahrin
Petronas-SIC-Yamaha: Franco Morbidelli, Fabio Quartararo