Davies Tutup Peluang Rea Kunci Juara Dunia di WSBK Sepang Race 2

0
Davies-Race2-WSBK-Malaysia-2015
Duel Jonathan Rea versus Chaz Davies kembali terulang di race kedua WSBK Sepang 2015 yang akhirnya dimenangkan Davies, Minggu (2/8/2015). Foto: Dorna WSBK

Sepang (naikmotor) – Peluang Jonathan Rea meraih titel juara dunia pertamanya di World Superbike Championship (WSBK) 2015, memang terbuka sangat lebar ketika Tom Sykes tersenggol Max Biaggi pada tikungan pertama sesaat setelah race kedua dimulai hari ini Minggu (2/8/2015) di Sirkuit Sepang, Malaysia.

Apalagi ketelah Sykes mengalami insiden terjatuh di lap ketujuh, Rea hanya butuh kemenangan. Sebab Chaz Davies masih punya selisih poin di bawah 150 jika Ia meraih kemenangan. Dan momentum yang ada memang dimanfaatkan pembalap tim Aruba.it Ducati tersebut. Rea gagal mengunci titel juara dunia di race kedua.

Davies yang memimpin jauh di depan sepanjang balapan berlangsung, pun tak kuasa untuk menahan kejaran Rea di lap terakhir. Seperti halnya penurunan performa ban yang dialami oleh Sykes pada race pertama, Davies pun mengalami hal tersebut. Beruntung strateginya untuk mengambil jalur sebelah dalam di tikungan terakhir, sukses membawanya finish di urutan pertama.

Namun yang kurang menggembirakan adalah karena manuver yang dilakukan Davies tersebut, justru membuat senggola dengan Rea yang mengambil pimpinan balapan menjelang tikungan terakhir. Alhasil Rea kehilangan momentum untuk meraih kemenangan karena harus menjaga motornya tak terjatuh.

“Saya tahu, konsistensi akan jadi kunci terbesar untuk balapan di race kedua. Kami sudah membuktikannya di race pertama. Namun senggolan dengan Davies di tikungan terakhir, membuatku tak bisa berbuat banyak dan harus menerima posisi finish di urutan kedua,” kesal Rea.

Pembalap asal Inggris itu pun harus bersabar untuk meraih titel juara dunianya yang pertama. Lantaran konsistensi Davies bertarung meraih kemenangan cukup besar. Tapi paling tidak, Rea hanya butuh finish di urutan ke-10 di salah satu race untuk mengunci titel juara dunia WSBK 2015.

Kabar buruk bagi fans pembalap kawakan Max Biaggi. Pembalap berjuluk The Roman Emperor itu terjatuh usai disenggol Sylvain Guintoli dan menyenggol Tom Sykes. Ia pun tak bisa melanjutkan balapan dan harus menonton dari dalam paddock. (Spy/NM) 

Hasil race 2 WSBK Malaysia:
1. Chaz Davies GBR Aruba.it Racing-Ducati SBK Team 1199R 16 Lap
2. Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing Team ZX-10R +0.091
3. Jordi Torres ESP Aprilia Racing Team – Red Devils RSV4 +5.008
4. Sylvain Guintoli FRA PATA Honda World Superbike Team CBR1000RR +13.130
5. Michael VD Mark NED PATA Honda World Superbike Team CBR1000RR +15.801
6. Leon Haslam GBR Aprilia Racing Team – Red Devils RSV4 +15.970
7. David Salom ESP Team Pedercini ZX-10R +24.561
8. Alex Lowes GBR VOLTCOM Crescent Suzuki GSX-R1000 +26.526
9. Matteo Baiocco ITA Althea Racing 1199R +28.528
10. Roman Ramos ESP Team Go Eleven ZX-10R +31.598
11. Niccolo Canepa ITA Althea Racing 1199R +33.568
12. Leon Camier GBR MV Agusta Reparto Corse F4RR +34.806

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here