Ciee… Menang di Brno, Galang Hendra Dipuji Valentino Rossi

0
Galang Hendra
Valentino Rossi rupanya tahu mantan anak didiknya menang di WSSP 300 Brno, Ceko.

NaikMotor – Valentino Rossi rupanya tahu mantan anak didiknya Galang Hendra menang di WSSP 300 Brno, Ceko. Legenda MotoGP itu pun tak sungkan memberikan selamat atas prestasi Galang di kancah dunia.

“Saya sangat bahagia dengan kemenangnya. Saya tahu bahwa di Brno dia mendominasi balapan dari awal hingga putaran terakhir dan ini adalah sesuatu yang menjadi bukti bahwa ia cepat dan berbakat,” buka Rossi.

Meski bukan anak didiknya langsung seperti Franco Morbidelli atau Francesco Bagnaia, namun pembalap asal Jogya itu pernah menimba ilmu di Yamaha VR46 Master Camp selama dua kali yakni bulan Juli dan September 2016.

Galang Hendra

“Saya bertemu dengan Galang saat di Yamaha VR46 Master Camp. Kami berlatih di Motor Ranch VR46 dan di Misano. Saya ingat hari itu banyak orang datang dan mengatakan bahwa Galang sangat cepat dan dia tunjukkan dalam balapan terakhir,” imbuhnya.

Saat itu, Galang yang masih berusia 17 tahun berlatih flat-track di treknya Rossi, Motor Ranch VR46  dengan pacuan SE Yamaha YZ250F dan juga di Sirkuit Misano, Italia dengan Yamaha YZF-R3 yang diproduksi di Indonesia.

Galang latihan bersama dengan Rossi dan pembalap-pembalap VR46 Riders Academy yang konsen di balap Moto2 dan Moto3. Kondisi pelatihan ini yang terbukti membuat skill-nya makin terasah dan termotivasi lebih baik.(Rls/nm)

LEAVE A REPLY