Pengunjung IIMS 2018 Catat Rekor Baru, Lebih dari 526 Ribu Orang

0
Pengunjung IIMS 2018 Catat Rekor Baru
Pengunjung IIMS 2018 melebihi target penyelenggara, 526 ribu lebih. Foto: Afid, Gilang, Bayu

NaikMotor – Pameran otomotif Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 yang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta, 19-29 April 2018, telah berakhir. Tahun ini jumlah pengunjung IIMS 2018 catat rekor baru sebanyak 526.431 orang.

Padahal penyelenggara IIMS 2018, PT Dyandra Promosindo menargetkan 525 ribu sepanjang 11 hari penyelenggaraan pameran otomotif yang bertemakan Your Infinite Automotive Experience itu. Tahun lalu pengunjung juga melampaui angka psikologis 500 ribu orang, tepatnya 503.447 orang.

Sedangkan rekor harian jatuh di hari Minggu 22 April 2018, ketika sebanyak 65.816 orang memenuhi semua Hall pameran di JIExpo Kemayorran itu. Tahun lalu di hari ke-4 pameran dikunjungi 63.975 ribu. Sementara di hari Sabtu, rata-rata pameran dikunjungi oleh sekitar 58 ribu orang, dan pada weekdays rata-rata 45 ribuan. Sehingga tahun ini jumlah pengunjung IIMS 2018 catat rekor baru sebanyak 526.431 orang.

Sementara total transaksi IIMS 2018 sampai hari ke-9, Jumat (27/4/2018) sudah mencapai Rp 2,5 triliun. Sebanyak 874 unit motor dan 7.134 unit mobil terjual. Namun jumlah tersebut masih terus berkembang mengingat belum semua Agen Pemegang Merek (APM) menyampaikan data penjualannya.

“Tahun ini melebihi target yang kami harapkan dan khususnya terkait digitalisasi sesuai dengan ekspektasi kami. Semoga pencapaian ini dapat memacu kami menjadi lebih baik di tahun depan,” kata Hendra Noor Saleh, Direktur Dyandra Promosindo.(Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here