Benelli BJ300GS Diluncurkan untuk Mengimbangi G310GS

0
Benelli BJ300GS Diluncurkan
Mini adventure Benelli BJ300GS berbasis TNT300 diluncurkan. Foto: Benelli

NaikMotor – Setelah bocor di media sosial Benelli BJ300GS diluncurkan. Sehingga kini sosoknya semakin jelas, produk dari Tiongkok itu akan memasuki mini adventure.

Saat ini mini adventure memang masih terbuka. Jika Benelli BJ300GS diluncurkan, di pasar akan berhadapan dengan BMW Motorad G310GS, Kawasaki Versys-X300, dan Royal Enfield Himalayan. Di Tiongkok sendiri sepertinya akan berhadapan dengan Suzuki DL250 atau V-Strom 250, dan CSC RX3.

BJ300GS berbasis naked TNT300 dan minisportbike 302R yang juga dipasarkan oleh pabrikan Italia yang dimiliki oleh grup QJiang Tiongkok. Tentunya dengan sosok yang lebih tangguh sebagai penjelajah all road. Lengkap dengan semi fairing, windscreen yang terintegrasi dengan rumah lampu utama proyektornya, meski tanpa paruh di bawah lampu utamanya.

Tetapi kelengkapan lainnya sudah mencakup wajah dual purposenya, dengan boks-boks penyimpanan yang sewarna dengan bodinya. BJ300GS dilengkapi dengan crashguard. Termasuk stang tinggi dan lebar sudah disesuaikan untuk keperluan touring jarak jauhnya.

Seperti TNT300, mini adventure Benelli tersebut dilengkapi suspensi upside down di bagian depan dan monoshock di belakang. Demikian dengan pelek alloy, dan rem cakram di kedua roda,

BJ300GS dibekali mesin twin-cylinder 300 cc berpendinginan cairan, dengan keluaran 35,3 daya kuda dan torsi 27 Nm. Mesin akan dipadu dengan transmisi 6 percepatan manual. Dengan berat 216 kg, Benelli mini adventure itu akan bisa meraih kecepatan puncak hingga 140 km/jam.

Kabarnya, saat Benelli BJ300GS diluncurkan harganya mencapai Rp77,8 jutaan di Tiongkok. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here