VAC Bogor Mengadakan Musyawarah Cabang Memilih Ketua Umum Baru

0
VAC Bogor Mengadakan Musyawarah Cabang
Musyawarah Cabang Vespa Antique Club Bogor memilih Pengurus baru. Foto: VAC

NaikMotor – Akhir Februari 2018 lalu, Vespa Antique Club atau VAC Bogor mengadakan Musyawarah Cabang untuk memilih Ketua Umum Baru.

Musyawarah Cabang (Muscab) adalah lembaga yang demokratis untuk menampung aspirasi anggota VAC Bogor. Muscab VAC Bogor telah dilangsungkan di Wisma Tempo, Megamendung puncak, Bogor, 25 Februari 2018. Muscab telah diikuti hampir seluruh anggotanya.

VAC Bogor Mengadakan Musyawarah Cabang
Muscab VAC Bogor berlangsung secara demokratis. Foto: VAC

VAC Bogor mengadakan Musyawarah Cabang sebagai momentum konsolidasi seluruh anggota dalam menyatukan tekad, sikap, gerak dan langkah menuju terwujudnya eksistensi organisasi yang mantap bermanfaat dan mandiri.

Hasilnya, Muscab 25 Februari 2018 berhasil memilih Deni Rachman sebagai Ketua Umum dan Sugirman sebagai Wakil Ketua Umum VAC Bogor yang baru. Muscab telah dihadiri oleh Ketua Harian PP VAC Indonesia Tedy Permana, Pembina VAC Bogor Bambang Gunadi. dan peninjau dari VAC Sukabumi, VAC Purwakarta dan VAC Tangsel.

“Selama kegiatan Muscab berjalan dengan tertib. Saya menghimbau Siapapun Ketua dan atau Pengurusnya, kita semua harus mendukung dan menjalankan Program-programnya serta selalu merubah untuk kemajuan yang lebih baik lagi,” tegas Bambang Gunadi.

VAC Bogor Mengadakan Musyawarah Cabang
Penanaman pohon para member VAC Bogor. Foto: VAC

Sebelum berlangsungnya Muscab, para peserta menyempatkan diri berbakti sosial dengan penanaman pohon di area Puncak yang sering mengalami longsor. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here