5 Tips Persiapan Mudik Naik Motor

0
Mudik-Lebaran-2015
Manajemen kesehatan, pengecekan kendaraan, manajemen waktu, manajemen barang dan perlengkapan berkendara adalah di antara persiapan yang dilakukan jelang mudik naik motor

Jakarta (naikmotor) – Sebentar lagi kita akan menyaksikan jutaan pengguna sepeda motor menyesaki jalanan untuk melaksanakan ritual mudik ke kampung halamannya.

Menurut Joel D. Mastana, Professional Trainer Safety Riding U Mild, banyak hal yang harus disiapkan para pengguna motor menjelang mudik. “ Selain menyalakan lampu di siang hari agar kita terlihat dan dilihat oleh pengguna jalan lainnya, menggunakan kacamata menjadi salah satu cara efektif untuk menurunkan kecelakaan di jalan,” sebutnya.

Ditambahkan Joel, naik motor itu harus enjoy tidak terbebani dengan hal apapun, baik kondisi motor, pikiran sampai perlengkapan berkendara yang dikenakan. “ Intinya berkendara itu harus dinamis, tidak emosi dan menghormati pengguna jalan lainnya,” sebut Joel usai melakukan workshop mengenai Understanding Safety Gear bersama komunitas otomotif di Yesterday Lounge, tadi malam (206/2015).

Menurut Joel, ada 5 hal yang harus diperhatikan sebelum melakukan mudik naik motor, yakni:

1.Manajemen kesehatan
Kesehatan pengendara termasuk kondisi motor tunggangannya dengan membawanya ke bengkel terpercaya atau authorized. Ingat, menjelang suasana mudik, banyak bengkel mengejar omset dan kerap kali melupakan kualitas

2.Pengecekan motor
Meski sudah dibawa ke bengkel, Anda harus double check lagi mengenai kondisi motor, ban, rem, kelistrikan adalah di antara yang harus dicek ulang.

3.Manajemen barang
Pilih barang yang bisa dibawa sendiri dan dikirimkan ke kampung halaman melalui ekspedisi. Meminimalisir barang bawaan membuat kita lebih leluasa berkendara. Membawa barang dalam jumlah banyak akan memengaruhi cara berkendara dan juga berisiko tinggi

4.Manajemen waktu
Usahakan sampai di tempat tujuan sebelum petang. Bekendara di malam hari paling berisiko karena visibilitas berkurang

5.Menggunakan Safety gear
Ini yang penting digunakan, pilih helm, jaket, sarung tangan sepatu yang dianjurkan untuk jarak jauh. Ingat, pilih bahannya yang nyaman, menyerap keringat agar kita tidak terganggu selama berkendara. (Arif/nm)

Unity-Pitstop-U-Mild-Workshop_1

 

LEAVE A REPLY