Drag Race Big Bike Rumpin 2017, Kembalinya Legenda 13 Tahun Lalu

0
Drag Race Big BIke Rumpin 2017
Indonesia Big Bike Drag Race Championship 2017 seri perdana digelar di Lanud Rumpin Bogor. Foto: Arif

NaikMotor – Indonesia Big Bike Drag Race Championship 2017 seri perdana garapan Speed Lovers Indonesia dan Anak Elang Harley-Davidson mengentak Lanud Rumpin Bogor, Sabtu (28/10/2017). Arena adu kebut 402 meter di drag race big bike Rumpin 2017 mengembalikan memori 13 tahun silam, saat para penggila balap moge di trek lurus memuncahkan adrenalinnya.

Bila dulu hanya diikuti motor H-D, maka tahun ini Speed Lovers Indonesia mencoba merangkul pemilik moge lain seperti Kawasaki, Ducati termasuk Triumph untuk bisa menjajal tenaganya di trek lurus.

Bila 2004 lalu hanya menghadirkan beberapa tim besar seperti Monochrome Cycles,  Mabua XXX Drag Team, TKM Racing, maka tahun ini muncul banyak dari kalangan komunitas yang disokong para workshop pebisnis parts hingga distributor resmi moge.  Tercatat seperti Sportster Indonesia Garasi 19, Patiunus Jakarta, FBL disokong Scarde dan GAS Triumph, MBC Karawang, HDCI Tangerang, HOG Jadoel.

 “ Ada peserta dari Solo juga hadir di gelaran perdana ini, sampai Sabtu sudah lebih dari 100 starter karena hari ini, Minggu (29/10/2017) kita masih terima yang daftar lagi. Kita ingin membuat event drag race ini berkualitas baik dari racing comitte maupun konten acara pendukung,” sebut Djoko Iman Santoso dari Speed Lovers Indonesia.

Sementara bagi TKM Racing, ajang drag race big bike Rumpin 2017 menjadi nostalgia bagi mereka mengandalkan H-D Sportster Zippers racikan khusus drag yang pernah menggegerkan di tahun 2004 dengan performanya.” Kita hanya ganti ban dan busi saja, selebihnya masih pakai spek yang lama 13 tahun lalu. Tadi best time-nya 10,8 detik,” sebut Iwan Sumita dari TKM Racing.

Tim FBL Racing yang diperkuat dua ridernya, Kapten Mamad dan Hri Triwheel berkolaborasi dengan bengkel Scarde Supply Co untuk mendongkrak performa dua Triumph yakni Bonnevile T214 dan Triumph Bobber. “ Yang Bonnie kita pakai Triumph Twin Power Stage 1 Kit dan knalpot SC Project 2-1 short pipe, sementara Triumph Bobber hanya ganti kanpot Zard Slip-on. Mesinnya standar,” sebut Inyo dari Scarde Supply. Pada sesi latihan, Triumph Bonneville T214 mampu mencetak waktu terbaik 13,42 detik.

Tim Monochrome Performance yang diperkuat drag biker senior Andre Jess mengatakan rasa kagetnya melihat antusias peserta drag race big bike Rumpin 2017. “ Tapi bukan hanya power motor saja yang menentukan, namun posisi start kita sangat penting di drag race. Motor enggak boleh gerak sedikit pun untuk bisa menghasilkan waktu tercepat. Reaction Time dan fokus mengendalikan motor mutlak diperlukan saat start,” tukas Andre. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here