Artist Pinstripe Kondang Jepang Lukis Vespa GTS 300 di Kustomfest 2017

0
artist pinstripe kondang Jepang

NaikMotor – Vespa merupakan merek yang bisa hadir dan diterima semua kalangan termasuk penggemar custom. PT Piaggio Indonesia pun mengundang artist pinstripe kondang Jepang Hiro ‘Wildman’ Ishii menunjukkan kebolehannya di Kustomfest 2017-No Boundaries.

Sebagai kanvas dipilih Vespa GTS 300 yang baru resmi meluncur beberapa waktu lalu. Vespa warna kuning doff seharga Rp 109 juta itu pun jadi makin ciamik, karena dibubuhi pinstripe Mooneyes warna senada bodi yakni coklat muda dan kuning tua.

artist pinstripe kondang Jepang

“Saya hanya memberikan sentuhan tapi berusaha tidak berlebihan,” kata Wildman soal pemilihan warna. “Desainnya-pun tidak rumit jadi hanya mempercantik tampilannya saja,” imbuhnya kepada NaikMotor.com yang ditemui di booth Vespa Kustomfest 2017- No Boundaries.

Robby Gozal, Manager Communication PT Piaggio Indonesia mengatakan, sampai saat ini pihaknya belum memutuskan apakah Vespa yang sudah berbubuh pinstripe ini akan dijual atau tidak. “Masih kita pikirkan, soalnya motor itu punya diler Jogya. Kita belum konfirmasi,” katanya.

artist pinstripe kondang Jepang

Selain Vespa, PT Piaggio Indonesia juga membawa merek Moto Guzzi yang memang sedang naik daun berket popularitas custom culture di tanah Air. Baik Vespa dan Moto Guzzi buka booth selling alias penjualan, khusus Vespa promo yang ditawarkan cukup menarik yakni paket aksesoris.(Agl/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here