Penjual Soto Asal Jombang Terpilih Riding Bareng Artis di Motorbaik 2017

0
Penjual Soto Asal Jombang Terpilih Riding Bareng Artis di Motorbaik
Dimas Bagoes Pratama terpilih menjadi pemenang kuis di Motorbaik 2017 dan berhak ikut riding bersama para selebritis. Foto: Arif

NaikMotor – Selain mengajak 14 publik figur, touring simPATI Motorbaik Adventure 2017 juga menyertakan masyarakat umum untuk ikut dalam rombongan. Sdalah Dimas Bagoes Pratama, penjual soto asal Jombang terpilih riding bareng artis di Motorbaik 2017

Seperti diketahui, tahun ini SimPATI Motorbaik Adventure 2017 akan melibatkan 14 publik figur atau Baikers  seperti Ananda Omesh, Imam Darto, Nabila Putri, Dimas Anggara, Denny Chasmala,Kevin Julio, Ganindra Bimo, Andrea Dian, Poppy Sovia, Melki Bajaj, Eddi Brokoli, Ferry Maryadi, Den Dimas dan M Fadli.

Namun, kali ini Motorbaik 2017 mengajak pelanggan simPATI yang beruntung untuik ikut menjadi bagian dari perjalanan dan #godiscover wisata dan budaya daerah melalui kreativitas di media sosial. Motorbaik menantang mereka yang tertarik ikut dalam perjalanan ini dengan mengunggah video berisi tentang kebaikan apa yang akan dilakukan bila terpilih menjadi Baikers.

Hasilnya, dari ratusan video yang masuk, akun @dimasbiscuits milik Dimas Bagoes Pratama,  penjual soto asal Jombang terpilih riding bareng artis di Motorbaik 2017. Dimas harus bersaing dengan 13 video lainnya sebelum akhirnya terpilih menjadi Baikers. Dalam videonya, Bagus menceritakan tentang perlunya promosi wisata dan budaya daerah yang akan dilewati tim Motorbaik termasuk pentingnya safety riding saat berkendara.

“Saya ingin menjadi tim Motorbaik 2017 karena melihat dari perjalanan mereka tahun llau yang bukan Cuma sekadar touring tapi ada kegiatan lain yang bermanfaat,” sebut Dimas yang diperkenalkan sebagai tim Motorbaik di saat press conference, Selasa (15/8/2017). Keseharian Dimas adalah membantu orang tuanya berjualan soto.

Pemuda 22 tahun yang juga memiliki Yamaha RS125 modifikasi ini terobsesi dengan Ananda Omesh yang menurutnya figur artis penggila motor dan hobi touring. Ia akan menggunakan Moto Guzzi V9 Roamer dalam simPATI Motorbaik Adventure 2017 pada 21-27 Agustus mendatang dari Jogja ke Bali. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY