NaikMotor – Keunggulan Maverick Vinales sebagai pencetak waktu tercepat di tes resmi Catalunya, ternyata tidak bertahan lama. Di sesi akhir tes MotoGP Catalunya, Marquez merebut peraih waktu tercepat mengungguli Vinales, Senin (12/6/2017).
Vinales yang sempat unggul dengan catatan waktu 1 menit 44, 9 detik harus menyerah dari rivalnya Marc Marquez yang mempertajam waktunya dengan 1 menit 44,0 detik di sesi akhir tes MotoGP Catalunya.
Vinales bersama Rossi memanfaatkan waktu tes untuk menjajal sasis baru Yamaha M1, sebagai evaluasi atas pencapaian mereka di balapan di trek yang sama sebelumnya. Rossi hanya mampu berada di posisi ke-10 di akhir tes
Sementara tim Repsol Honda fokus pada setup motor yang disesuaikan dengan pilihan ban Michelin. Sementar pembalap rookie dari Yamaha Monster Tech 3, Jonas Folger menunjukan konsistensinya memacu M1 di Catalunya dengan berada di posisi ketiga, menahan performa Dani Pedrosa.
Sesi akhir tes Catalunya juga menjadi tempat kembalinya Alex Rins dari Suzuki setelah absen tiga seri akibat cedera dengan menduduki posisi ke-17 di atas Sylvain Guintoli yang juga rider Suzuk di posisi buncit, ke-18. (Arif/nm)
Berikut hasil final sesi akhir tes MotoGP Catalunya
1.Marc Marquez SPA Repsol Honda Team (RC213V) 1m 44.071s
2.Maverick Vinales SPA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 44.437s +0.366s
3.Jonas Folger GER Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 44.972s +0.901s
4.Dani Pedrosa SPA Repsol Honda Team (RC213V) 1m 45.003s +0.932s
5.Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 45.046s +0.975s
6.Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1m 45.296s +1.225s
7.Johann Zarco FRA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 45.452s +1.381s
8.Scott Redding GBR Octo Pramac Racing (Desmosedici GP16) 1m 45.565s +1.494s
9.Tito Rabat GBR Estrella Galica 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 45.582s +1.511s
10.Valentino Rossi ITA Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1) 1m 45.635s +1.564s
11.Danilo Petrucci ITA Octo Pramac Racing (Desmosedici GP17) 1m 45.863s +1.792s
12.Jack Miller AUS Estrella Galica 0,0 Marc VDS (RC213V) 1m 45.897s +1.826s
13.Pol Espargaro SPA KTM MotoGP Factory Racing (RC16) 1m 46.107s +2.036s
14.Andrea Iannone ITA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 46.130s +2.059s
15.Sam Lowes GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP) 1m 46.389s +2.318s
16.Mika Kallio FIN KTM Test Rider (RC16) 1m 46.405s +2.334s
17.Alex Rins SPA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 46.490s +2.419s
18.Sylvain Guintoli FRA Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1m 47.055s +2.984s