3 Motor Custom Radikal Raw Material Nongkrong di IIMS 2017

0
3 Motor Custom Radikal Raw Material
Motor custom radikal garapan Ronald CF tampil di IIMS 2017. Foto: Yusuf Arief

NaikMotor – Selain parade motor-motor baru, IIMS 2017 juga tetap menghadirkan atmosfer modifikasi baik di arena outdoor maupun indoor. Salah satu spot yang mencuri perhatian adanya 3 motor custom radikal raw material karya Ronald dari CF di Hall B.

3 motor custom radikal raw material tersebut mencakup gaya Boardtracker beachbar, Dirtbike serta Prostreet berbasis mesin V-twin S&S dan H-D. Ronald, bukan pemain baru di dunia custom, namun dekat dengan dunia custom sejak era awal tahun 2000-an antara lain dengan motor custom Exile full carbon.

Menurut Ronald, semua karyanya dikerjakan sendiri mengandalkan part yang diordernya dari beberapa builder di Amerika rekanannya. Ia mengaku menyukai gaya minimalis dan part-part dari Amerika lebih kuat karakter custom-nya ketimbang pakai barang Eropa.

“Saya custom lagi sesuai dari sisi mekanikalnya menyesuaikan dengan desain yang saya tawarkan. Tiga model ini saya bawa untuk mengetahui selera publik terhadap motor custom. Sengaja konsepnya saya buat raw model karena untuk memperlihatkan craftmanshift-nya tanpa balutan warna,” sebut Ronald saat ditemui waktu loading motornya yang dibantu tim 788 Autocare di JI Expo Kemayoran Hall B, Rabu (26/4/2017).

Boardtracker rancangan Ronald tentu saja mengacu pada desain motor-motor klasik, namun sentuhannya penuh dengan rekayasa teknologi modern. Pelek berdiameter 30”, internal throttle, foot clutch, jockey shift. Sementara mesinnya mengadopsi S&S 1.800cc yang penuh peforma, meski diakuinya motor ini jarang digunakan.

“ Kalau yang Softail ini saya pakai karena masih memungkinkan untuk digunakan harian. Satu lagi (pro-street) pakai air suspension,” sebut Ronald yang memiliki workshop di bilangan Pantai Mutiara, Jakarta Utara. (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here