Vespa LX dan Vespa S 125 i-GET Sudah Bisa Dipinang

0
Vespa LX dan Vespa S 125 i-GET Sudah Bisa Dipinang
Piaggio Vietnam Luncurkan Vespa LX125 bermesin i-GET. Foto: Vespa

NaikMotor – Kasak-kusuk beredarnya Vespa LX dan Vespa S terbaru telah ramai diperbincangkan para pecinta Vespa di Indonesia. Berbagai media sosial pun tak luput menyoroti produk entry level dari PT Piaggio Indonesia.

Kabar yang beredar, PT Piaggio Indonesia sebagai Agen Pemegang Merek (APM) Vespa, dalam minggu ini akan meluncurkan Vespa S dan LX dengan mesin baru berteknologi i-GET (Italian Green Experience Technology) berkapasitas 125cc.

Mesin i-GET ini telah diperkenalkan PT Piaggio Indonesia pada bulan Mei 2016 saat launching Vespa Primavera, Vespa Sprint, Piaggio Liberty dan Piaggio Medley. Apa keunggulan mesin i-GET di Vespa? Kelebihannya adalah memiliki teknologi menggunakan sistem injeksi dengan tiga katup untuk menjamin mesin terbaik, mengurangi konsumsi bahan bakar dan emisi gas buang termasuk soal emisi udara.

Saat naikmotor.com mengkonfirmasi berita ini ke pihak terkait, Public Relation dan Communications Manager PT. Piaggio Indonesia, Robby Gozal, mengamini berita tersebut.

“Tunggu saja launching 2 produk terbaru tersebut pada hari Jumat (24/03/2017) besok ya,” jawab Robby, saat dihubungi naikmotor.com melalui telepon.

Sementara untuk harga dua produk terbaru ini, Robby belum memberikan jawaban pastinya. “Harganya di bawah Rp 30 juta sedikit dan di atas Rp 30 juta sedikit,” ungkap Robby secara diplomatis.

Namun sumber naikmotor.com dari kalangan para pencinta Vespa, sales-sales yang ada di Jakarta telah menawarkan dua varian baru Vespa LX dan Vespa S lengkap dengan harganya. Vespa S 125 i-GET dengan harga Rp 31,5 juta dan Vespa LX 125 i-GET Rp 29,9 juta on the road Jakarta. Pihak konsumen pun sudah bisa meminangnya.

Sementara itu, di Vietnam Vespa LX125 i-GET telah diperkenalkan pada awal Maret 2017 lalu. Vespa entry level itu kini emisinya telah memenuhi standar emisi Euro4.

Dengan teknologi mesin i-Get, mesin bersilinder tunggal berpendinginan udara akan dilengkapi sistem induksi bahan bakar injeksi elektronik dan 3 katup. Teknologi mesin yang akan membuat konsumsi bahan bakarnya lebih ekonomis, dengan mengoptimalkan sistem injeksi, sensor barometrik dan sistem exhaust.

Vespa LX dan Vespa S 125 i-GET Sudah Bisa Dipinang
Vespa LX125 yang dilengkapi teknologi i-GET diklaim konsumsi bahan bakarnya akan ekonomis. Foto: Vespa

Pada mesin 125 cc 3V i-Get kini menghasilkan 10,7 daya kuda @ 7.700 rpm dan torsi 10,4Nm @ 6.000 rpm. Konsumsi bahan bakarnya diklaim 45,5 km per liternya.

Jika dibandingkan dengan versi LX sebelumnya tampaknya, model terakhir akan hadir sebagai skuter yang elegan serta kenyamanan lebih. Dengan tetap menghadirkan struktur rangka monokok yang solid dan suspensi belakang dilengkapi spring adjustable 4 step.

Pelek berbahan aluminium alloy-nya itu kini berdesain 5 spoke ukuran 11 inci, dibalut ban 110/7 di bagian depan dan belakang ukuran 120/70 ring 10 inci.

Vespa LX125 i-GET di Vietnam ditawarkan dalam pilihan warna two-tone Monte Bianco dan Candy Coral. Sementara pilihan lainnya Nero Vulcano Giallo Lime (emas), Monte Bianco (putih), Rosso Dragon (merah), dan Grigio Seta (abu-abu). (Ya/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here