Harga Khusus Motor dan Servis Yamaha untuk Pengemudi Grab Bike

1
harga khusus motor dan servis Yamaha untuk pengemudi Grab Bike.
PT Putera Persada Nusantara (Putera Group) sebagai diler Yamaha bekerjsama dengan Grab Indonesia. Foto: Yudistira

NaikMotor – Pengemudi Grab Bike mendapatkan layanan khusus untuk melakukan pembelian dan servis sepeda motor Yamaha berkat kerjasama yang dilakukan PT Putera Persada Nusantara (Putera Group) sebagai diler Yamaha dan manajemen Grab Indonesia. Nota kesepahaman tersebut antara lain memberikan harga khusus motor dan servis Yamaha untuk pengemudi Grab Bike

Pengemudi Grab Bike yang hendak membeli sepeda motor Yamaha tipe Mio M3, Mio Z, All New Soul GT, Fino 125, X Ride, MX King 150, Vixion Advance, dan R15 bisa mendapatkan paket angsuran termurah dengan besaran uang muka sama mengikuti nilai angsuran sesuai tenor yang dipilih (maksimal 35 bulan). Dalam menjalankan kerjasama ini, Putera Group bermitra dengan Bussan Auto Finance sebagai lembaya pembiayaan kredit.

Untuk mengajukan pembelian, mitra pengemudi Grab Bike dapat mengunjungi websitewww.puteragroup.com/grab kemudian pilih tipe dan warna motor yang diinginkan. Setelah itu membuat Surat Pengajuan Kedit (SPK) online dengan mengisi data-data di kolom yang tersedia di website.

Atau mereka juga bisa memanfaatkan pendaftaran via Whatsapp ke nomor 081584388974 dengan format Nama/Nomor ID Grab/Tipe Motor (yang ingin dibeli)/Alamat Lengkap. Namun, bilsa juga melakukan pembelian secara langsung lewat diler Putera Group.

Tim dari BAF akan melakukan survey ke tempat tinggal mitra Grab Bike sebelum pengajuan kredit disetujui. Jika semua syarat kredit terpenuhi, pihak diler langsung mengantarkan motor dalam waktu maksimal lima hari kerja dan mitra Grab Bike membayarkan uang muka saat menerima motor.

“Program ini kami lakukan untuk menjamin kesejahteraan dan memperbaiki taraf hidup mitra Grab, salah satunya dengan menambah penghasilan mereka,yakni melalui program mendapatkan motor untuk bekerja dengan pembiayaan lebih murah,” ujar Managing Director Grab Indonesia, Ridzki Kramadibrata dalam nota kesepakatan hari ini, Rabu (1/3/2017) di Yamaha DDS Cempaka Putih.

Putera Group juga membeikan privilege para mitra Grab dalam melakukan perawatan motor mereka di semua jaringan diler Putera Group. “Dengan menunjukkan (akun) Grab mereka akan mendapatkan diskon servis 10 persen dan sparepart 5 persen untuk nilai transaksi di atas 100 ribu rupiah. Jika antrian (di pit bengkel Yamaha) sedang ramai, mitra Grab mendapatkan antrian khusus agar proses (servis) lebih cepat,” jelas Deputi Marketing Director Putera Group, Rino H. Kartan.

Grab Indonesia juga menjamin keselamatan kerja para mitra pengemudi Grab Bike melalui BPJS Ketenagakerjaan. Jika mitra pengemudi mengalami kecelakaan kerja, biaya pengobatan sampai penggantian upah ditanggung BPJS Ketenagakerjaan. Dalam program kerjasama dengan Putera Group, mitra Grab yang membeli motor Yamaha mendapatkan gratis angsuran BPJS selama setahun senilai 201,600 ribu rupiah.

“Setiap kecelakaan kerja biaya pengobatan akan ditanggung oleh BPJS, selain itu jika (mitra pengemudi Grab) mengalami cedera sampai tidak bisa bekerja kami berikan pengganti upah selama tidak bisa bekerja,” terang Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) BPJS Banten, Teguh  Purwanto. (Yudistira/nm)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here