Jatuh di Tes Privat Jerez, Begini Kondisi Bahu Marquez

0
Marquez Alami Keseleo Bahu Akibat Jatuh di Tes Privat Jerez
Marquez melakukan tes di Sirkuit Jerez, Spanyol. Foto: Honda

NaikMotor – Juara Dunia MotoGP 2016, Marc Marquez alami keseleo bahu akibat jatuh di tes privat Jerez, Sabtu (25/2/2017).

Dalam pernyataannya Honda menyebutkan kecelakaani tu menyebabkan sedikit gangguan pada program pengetesan dan Marquez bisa segera kembali ke trek setelah pemeriksaan oleh tim medis di sirkuit Grand Prix di Spanyol itu.

“Saya terjatuh di siang hari dan mengalami keseleo pada bagian bahu, untungnya tidak terlalu serius,” kata Marquez. “Kami telah menyelesaikan hampir semua rencana, yang berjalan baik. Saya sekarang kembali ke rumah dan beristirahat dan bersiap untuk tes berikutnya di Qatar.”

Marquez Alami Dislokasi Bahu Akibat Jatuh di Jerez
Marc Marquez saat FP1 Sepang. Foto: Crash Media

Marquez dan rekan setimnya, Dani Pedrosa telah menyelesaikan tes yang telah hanya berlangsung satu hari yang sebelumnya direncanakan dua hari itu. Tes hari Jumat dibatalkan karena hujan.

Honda menjalankan private test yang memang disediakan oelh FIM dan Dorna dari jatah 5 hari. Diperkirakan Honda mencoba sepenuhnya dari mesin baru bigbang sebagai kelanjutan dari 2 tes pramusim resmi.

Meskipun sebelumnya telah mendapatkan peningkatan kecepatan di Sirkuit Phillip Island dalam tiga hari tes (15-17/2/2017), Repsol Honda merasa masih butuh tes tambahan untuk mendapatkan setup terbaik RC213V. Kedua pembalap akan membongkar kelebihan dan kelemahan mesin baru.

Keselarasan perangkat elektronik dengan mesin terbaru menjadi fokus pengembangan Honda saat ini. Di Australia, Meskipun bisa melahap banyak putaran dan mencatatkan waktu lap konsisten di 1 menit 29 detik, Marquez masih merasa kurang sreg dengan setelan motornya.

Meski Marquez tercatat sebagai yang terdepan dalam daftar, tetapi ia belum juga merasa nyaman dengan karakter motor balap barunya, dan mesin baru itu belum bekerja selaras dengan elektronikanya.

Sementara Pedrosa sendiri mengklaimnkalau Honda merasa puas dengan pencapaian di Jerez. Sementara tes pra musim MotoGP berikutnya dijadwalkan di Losail 10-12 Maret 2017 mendatang . (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here