Duo Kawasaki Taklukan Ducati Ambil Alih Superpole WSBK Australia

0
WSBK Australia
Jonathan Rea mendapatkan pole position race 1 WSBK Australia. Foto: Crash Media

NaikMotor – Dua pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea dan Tom Sykes akan memulai race 1 WSBK Australia 2017 dari baris start terdepan. Rea dan Sykes menorehkan waktu lap tercepat pertama dan kedua di sesi superpole 2, Sabtu (25/2/2017).

Rea memiliki waktu putaran terbaik 1 menit 29,573 detik, nyaris setengah detik lebih cepat dari rekor waktu lap Sykes saat meraih pole position di Sirkuit Phillip Island tahun lalu.

Di WSBK Australia sebagai seri pembuka 2017, Duet Kawasaki mengungguli kolaborasi Tim Aruba.IT Ducati, Marco Melandri dan Chaz Davies yang juga start berurutan di posisi tiga dan empat. Davies yang mengukir waktu lap tercepat di sesi Free Practice (FP), Jumat(24/2/2017) memiliki rekor waktu lap terbaik 1 menit 29,847 detik, lebih lambat 0274 detik dari Rea.

Alex Lowes terus menunjukkan peningkatan kecepatan hingga akhirnya mampu menempati urutan start kelima, di depan pembalap Milwaukee Aprilia, Lorenzo Savadori. Sedangkan di grid start ketiga, Jordi Torres mengambil alih tempat ketujuh dari Xavi Fores yang terjatuh saat melakukan flying lap mencari waktu putara tercepat terakhirnya di sesi superpole 2. Joki Tim MV Agusta, Leon Camier melengkapi grid start ketiga.

Setelah berjuang dari superpole 1, pembalap anyar Tim Pata Yamaha, Michael van der Mark berhasil mengerek posisinya ke urutan 10, tepat di depan punggawa Tim Red Bull Honda, Nicky Hayden. Kedua pembalap yang masing-masing menunggangi Yamaha R1M dan Honda CBR1000RR Fireblade SP2 tertinggal satu detik lebih waktu lap terbaiknya dibandingkan pembalap yang start di grid terdepan.

Sementara itu, rekan setim Hayden, Stefan Bradl tertahan di urutan start ke-15, di belakang Eugene Laverty dan dan Randy Krummenacher. (Yudistira/nm)

Hasil Superpole WSBK Australia:
1. Jonathan Rea GBR Kawasaki Racing ZX-10R 1m 29.573s
2. Tom Sykes GBR Kawasaki Racing ZX-10R 1m 29.605s
3. Marco Melandri ITA Aruba.it Racing Ducati 1199R 1m 29.734s
4. Chaz Davies GBR Aruba.it Racing Ducati 1199R 1m 29.847s
5. Alex Lowes GBR PATA Crescent Yamaha R1 1m 30.016s
6. Lorenzo Savadori ITA Milwaukee Aprilia RSV4 1m 30.023s
7. Jordi Torres ESP Althea BMW S1000RR 1m 30.564s
8. Xavi Fores ESP Barni Ducati 1199R 1m 30.728s
9. Leon Camier GBR MV Agusta RC F4 RR 1m 30.749s
10. Michael van der Mark NED PATA Yamaha YZF-R1 1m 30.761s
11. Nicky Hayden USA Red Bull Honda CBR1000RR SP2 1m 30.885s
12. Markus Reiterberger GER Althea BMW S1000RR 1m 31.009s
Grid positions determined by Superpole 113. Eugene Laverty IRE Milwaukee Aprilia RSV4 1m 31.372s
14. Randy Krummenacher SWI Puccetti Kawasaki ZX-10R 1m 31.624s
15. Stefan Bradl GER Red Bull Honda CBR1000RR SP2 1m 31.850s
16. Josh Brookes AUS ER Motorsports Yamaha YZF-R1 1m 31.859s
17. Roman Ramos ESP Team Go Eleven Kawasaki ZX-10R 1m 31.959s
18. Riccardo Russo ITA Guandalini Yamaha YZF-R1 1m 31.996s
19. Ondrej Jezek CZE Grillini Kawasaki ZX-10R 1m 32.070s
20. Alex de Angelis SMR Pedercini Kawasaki ZX-10R 1m 32.358s
21. Ayrton Badovini ITA Grillini Kawasaki ZX-10R 1m 32.481s

LEAVE A REPLY