Nusantara Harley-Davidson Hanya Menjual Model Limited Edition

1
Nusantara Harley-Davidson Hanya Menjual Model Limited Edition
Joe Ferry, Presiden Direktur Nusantara Harley-Davidson of Jakarta. Foto: Yusuf Arief

NaikMotor — Nusantara Harley-Davidson of Jakarta memastikan hanya akan menjual produk Harley-Davidson yang unik atau limited edition di Indonesia.

Hal tersebut dinyatakan oleh Joe Ferry selaku Presiden Direktur PT Nusantara Moto International saat meresmikan diler pertama Harley-Davidson (H-D) di Indonesia pada Kamis, (8/12/2016) di kawasan Radio Dalam, Jakarta.

“Untuk saat ini kami hanya akan menjual model Harley-Davidson yang unik saja atau limited edition,” tegasnya.

Lebih lanjut Joe menjelaskan, bisnis barunya di motor besar (Moge) belum difokuskan pada penjualan produk. Namun ia akan mulai dengan konsenterasi pada penjualan sparepart dan merchandise kepada ribuan pemilik atau pecinta H-D yang ada di sini.

“Setahu saya populasi H-D di Indonesia lebih dari 6 ribu unit, belum lagi yang saya tidak ketahui. Artinya ada potensi besar di bisnis ini (Sparepart dan merchandise),” ungkap Joe.

Nusantara Harley-Davidson of Jakarta juga akan berusaha merangkul para pemilik lama H-D dengan berbagai progam after sales dengan harga yang kompetitif, termasuk klaim garansi dan tidak membeda-beda para konsumennya.

“Semua pemilik H-D adalah konsumen kami,” tegas pria berkacamata ini.

PT Nusantara Moto International yang mengoperasikan Nusantara Harley-Davidson of Jakarta adalah bagian dari Nusantara Group, merupakan pemain lama yang telah berkecimpung dan telah memiliki jaringan besar dalam bisnis otomotif di Indonesia. Sebut saja merek mobil seperti Ford, Mazda dan Chevrolet.

Kabarnya, di jaringan Nusantara Group akan dipersiapkan 2 bay untuk memperkuat layanan purnajual H-D di Indonesia. (YA/ nm)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here