Pesan Aoki untuk 23 Finalis Grand Final SIC Sentul

0

Aoki-SIC-Sentul_5

Sentul (naikmotor) – Babak grand final Suzuki Indonesia Challenge 2015 hari ini dimulai dengan sesi latihan dan briefing yang diberikan Nobuatsu Aoki, mantan pembalap Suzuki MotoGP di Sentul International Circuit.

Aoki, yang memulai balap dari umur 10 tahun dengan pocket bike, kini bertugas juga sebagai test rider Suzuki MotoGP 2015. Dalam pengarahan kepada para finalis, Aoki berpesan untuk menunjukan segala kekuatan yang dimiliki dalam mencapai juara.

“Ingat, kalian harus cepat dari sekarang dengan mempersiapkan mental. Yang perlu dilakukan juga adalah image training, membayangkan sirkuit itu seperti apa saat kalian santai. Bayangkan titik pengereman, bagaimana masuk R1 ke R2 dan seterusnya hingga tikungan terakhir,” ujarnya.

Image training, menurut Aoki, bisa dilatih setiap saat dengan tujuan bisa menentukan kapan dapat memangkas waktu. “Balapan itu perlu menang. Menang dalam artian menjadi juara di kompetisi dan menang untuk diri sendiri. Kalian tidak mungkin bisa menang dari orang lain jika diri sendiri saja belum mampu memenangkannya,” tambah Aoki.

Aoiki yang pernah balapan GP 500 di Sentul tahun 1997 mengatakan kondisi sirkuit sekarang jauh berbeda karena banyak bumpy. Dia ikut memantau kualitas para finalis SIC dari sisi sirkuit untuk memberikan evaluasi.(Arif/nm) Foto: Arif

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here