All New Honda CBR250RR Digeber Ribuan Anggota Komunitas

0
All New Honda CBR250RR Digeber Ribuan Anggota Komunitas
Fun Race CBR 250RR. Foto: AHM

NaikMotor – PT Astra Honda Motor akan melakukan safari dengan All New Honda CBR250RR, menyapa komunitas-komunitas Honda CBR di beberapa kota mulai Desember 2016 sampai Januari 2017.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, anggota komunitas diajak merasakan sensasi ‘Total Control’ yang menjadi jargon motor sport light weight tersebut, lewat aktivitas fun race. Mereka akan mendapatkan kesempatan menggeber All New Honda CBR250RR di lintasan sirkuit.

Fun race akan diselenggarakan di beberapa tempat pada daerah-daerah yang dikunjungi, seperti Stadion Kanjuruhan Malang  pada hari Sabtu, 3  Desember 2016,  dilanjutkan  pada 4 Desember 2016  di Sirkuit Kalan  Samarinda dan Sirkuit Bukit Peusar  Tasikmalaya.  Stadion  Maguwohajo  Sleman  Jogjakarta  akan menjadi tempat penyelenggaraan pada  17  Desember  2016,  berlanjut ke Lapangan  Murjani  Banjarbaru  dan  Sirkuit Sentul  Bogor  tanggal  18  Desember  2016.

Menjelang akhir tahun, fun race akan menyambangi Sumatera Utara, tepatnya di Sirkuit IMI Pancing Medan pada 24 Desember 2016. Sirkuit  Puncak  Mario  Sidrap  dan  lapangan  SKA  CoEX  Pekanbaru menjadi tuan rumah acara puncak rangkaian fun race yang akan menyertakan 44 unit All New Honda CBR250RR untuk dipacu oleh peserta.

Dalam pelaksanaan aktivitas tersebut, AHM menggandeng 11 main dealer sepeda motor Honda, yakni PT Indako  Trading  Co,  PT  Capella  Dinamik Nusantara Riau, PT Mitra Sendang Kemakmuran, PT Wahana Makmur Sejati, PT Daya Adicipta Motora, Astra Motor Semarang, Astra Motor Jogjakarta, PT Mitra Pinasthika Mustika, PT  Trio Motor,  Astra Motor Balikpapan, dan Astra Motor Makassar untuk mengakomodir acara di daerah masing-masing.

1.150 peserta dari 30 komunitas CBR direncanakan akan mengikuti kegiatan fun race tersebut. Adapun komunitas yang dilbatkan, yakni Asosiasi  Honda  CBR, Honda CBR Riders Jakarta, CBR Owner Tangerang, CBR Club Makassar, CBR Banjarmasin, CBR Jatim Surabaya, Club Jatim CBR Sidoarjo, Rider All CBR Semarang, CBR Brotherhood Yogyakarta, CBR Tasikmalaya Rider, HCRC Banten, Riau CBR Club,CBR Club Indonesia, dan klub CBR lainnya .

Tiap peserta akan mendapatkan kesempatan memacu CBR250RR sebanyak dua atau tiga putaran di sirkuit. Sebelum turun ke lintasan, mereka akan diberi pembekalan soal teknik balap oleh pembalap Honda, seperti Farhat, Herman Bass, dan pebalap srikandi Yustika Chrisandra. Materi-materi soal cara berkendara  yang benar, postur saat balap, isyarat balap, speeding, cornering, braking dan racing line akan didapatkan oleh peserta.

“Melaluiajang ini kami ingin mengedukasi bagaimana berkendara yang baik dan benar di lintasan balap maupun saat berkendara di jalan raya dengan motor berperforma tinggi seperti All New  Honda  CBR250RR. Acara yang dikemas secara fun ini sekaligus  merupakan  ajang silaturahmi komunitas Honda dan mempererat rasa persaudaraan yang tinggi di antara mereka,” ujar General Manager Marketing Planning & Analysis Division PT AHM, Agustinus Indraputra. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here