Kado Perpisahan Teristimewa dari Lorenzo untuk Yamaha di Valencia

1
Kado Perpisahan Teristimewa dari Lorenzo untuk Yamaha di Valencia
Lorenzo merayakana kemenangan MotoGP Valencia bersama tim Yamaha. Foto: Crash Media

NaikMotor – Perpisahan yang manis diberikan Jorge Lorenzo kepada Yamaha dengan mempersembahkan kemenangan pada balapan penghujung MotoGP 2016 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia (13/11/2016).

Lorenzo  mendominasi rangkaian MotoGP Valencia sejak latihan bebas hari pertama, hingga mampu mendapatkan pole position. Keinginannya untuk memberikan hadiah istimewa untuk tim yang membesarkan namanya sejak tahun 2008 itu kembali ia tunjukkan dalam balapan.

Selepas start pembalap berusia 29 tahun itu langsung memberi jarak kepada lawan-lawannya. Valentino Rossi, Andrea Iannone, dan Marc Marquez berada di posisi dua sampai empat di lap awal.

Cengkraman ban lunak yang digunakan membuat Lorenzo melesat jauh, sampai menciptakan selisih waktu lima detik dari Marquez yang saat itu menempati urutan dua.

Kemenangan pembalap yang telah mengantongi tiga gelar juara dunia MotoGP itu bukan tanpa perjuangan. Memasuki lap-lap akhir Lorenzo mendapati ban depannya sudah terkikis.

Marquez yang motornya masih prima perlahan memangkas jarak untuk bertarung memperebutkan kemenangan. Beruntung buat Lorenzo, juara dunia MotoGP 2016 itu sudah kehilangan waktu di lap awal, sehingga tidak cukup waktunya untuk mengejar sampai menginjak garis finis.

“Lap-lap awal sangat luar biasa. Saya beruntung Marquez tertahan di belakang (Rossi dan Iannone) di lap awal, karena jika tidak begitu, akan sangat sulit untuk menang darinya, sebab ia memiliki kecepatan yang lebih baik di (lap) akhir,” ujar Lorenzo.

Kemenangan di Valencia disebut Lorenzo sebagai hadiah terbaik darinya untuk Yamaha sebelum mengarungi musim depan bersama tim baru.

“Tidak ada yang lebih baik untuk mengakhiri karier saya bersama Yamaha (selain kemenangan). Saya beruntung bisa memberikan persembahan terakhir untuk pabrikan yang sudah memberikan banyak dukungan untuk saya tahun ini,” celoteh rekan setim Andrea Dovizioso musim depan itu. (Yudistira/nm)

 

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here