NaikMotor – Perburuan mahkota juara dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Sport 250cc IRS 2016 menjadi lebih mudah buat Syahrul Amin berkat kemenangan meyakinkan di seri 4 lalu.
Syahrul mengoleksi 88 poin, sementara M.H Zaki Adil yang mengisis posisi kedua punya 68 poin, sedangkan tandemnya di tim Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK bahtera, Wilman Hammar, menghuni tempat ketiga di klasemen dengan raihan 58 poin.
Penampilan impresif ditunjukkan Syahrul sejak seri pertama. Meski tidak selalu menang, ia tampil konsisten selalu finis di posisi lima besar.
Motor Yamaha R25 tunggangan pria asal Sulawesi itu juga punya rekor membanggakan. Motor bernomor #199 berhasil memecahkan rekor waktu lap Sirkuit Sentul beberapa waktu lalu.
Meski hanya butuh bermain aman untuk mengamankan gelar juara nasional, Syahrul mengaku akan tetap memacu motornya dengan maksimal.
“Alhamdulillah saya masih memimpin klasemen. Saya akan gas terus motor sampai maksimal di seri terakhir,” tegas Syahrul saat dihubungi NaikMotor.
Saat ini, tim Bahtera tengah menyiapkan motor kedua jagoannya agar bisa tampil bagus. Motor tunggangan Syahrul mendapat sedikit penyesuaian pada lini suspensi.
“Syukur motor aman, tidak ada masalah. Sekarang lagi setting suspensi. Seri terakhir tetap pakai suspensi cartridge,” jelas Syahrul.
Kejurnas sport 250cc akan menggunakan regulasi one make tyre, di mana semua tim akan menggunakan ban yang dipasok oleh Dunlop. Adapun ban yang digunakan adalah Dunlop Alpha 13 dengan karakter dual purpose. Dengan begitu, ban bisa digunakan dalam balapan kering atau basah. (Yudistira/nm)
[…] – Hasil QTT Sport 150 Kejurnas IRS 2016 seri pemungkas menempatkan Syahrul Amin dari Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin Bahtera menjadi pole […]