Finding Sukapura, Upaya Menjaga Pudarnya Kearifan Lokal Tasikmalaya

2

NaikMotor –  Banyak cara dilakukan untuk mempromosikan daerah sekaligus menjaga kearifan lokal dan budayanya. Salah satunya dari warga Tasikmalaya yang membuat film pendek diinisiasi oleh Sukapura Project bersama Urg Tsk melalui Finding Sukapura.

Sukapura Project merupakan kumpulan beberapa fotografer Tasikmalaya yang sekarang tertarik untuk membuat film pendek dalam merekam keindahan dan keragaman kultur di Tasikmalaya. Sementara Urg Tsk yang dikomandoi oleh Uyung Aria, salah satu penggiat komunitas kreatif, banyak berkecimpung dalam beberapa gerakan moral untuk mempromosikan kotanya.

finding_sukapuraMang Uyung Aria, yang juga Life Member Bikers Brotherhood MC adalah salah satu tokoh penggerak berkembangnya industri kreatif di Tasikmalaya dengan karya-karyanya seperti meme dan juga aktivitas sosial serta seni di kota yang terkenal sebutan Kota Santri.

“Iya ide awalnya keinginan untuk mengekspos kearifan lokal. Karena itu kita bekerjasama dengan Sukapura Project dalam penggarapan Finding Sukapura. Kita selama ini mengenal beberapa sejarah daerah lain sedangkan kita kadang lupa dengan sejarah kota kita sendiri.Keinginan kami sih kedepan bisa menyuguhkan sejarah yang tertinggal dari peradaban lampau dan  masih tersisa di zaman sekarang tapi dengan cara yang asik dan diminati kawula muda,” beber pria humoris yang baru dikarunia putri pertamanya.

finding_sukapura_2Beberapa sejarah yang terekam dalam film tersebut antara lain Jembatan Cirahong sepanjang 202 meter yang dibangun Belanda pada 1893 untuk menghubungkan Tasikmalaya dan Ciamis serta  Masjid Agung Manonjaya yang dibangun pada 1837 seluas 1.250 meter persegi.

“Kita melihat trend sekarang banyak film-film pendek dengan memasukan unsur petualangan bermotor. Masih banyak yang belum terangkat seperti kesenian Beluk dan Terbang Gebes dan juga beberapa kampung adat serta budaya buhun lainnya,” ujar Mang Uyung yang menggunakan Royal Enfield Classic 500 dalam adegannya.

finding_sukapura_1Teaser Finding Sukapura dalam tayangan kali ini yakni edisi Happy Anniversary Bikers Brotherhood MC ke-28,  karena merasa mempunyai kesamaan visi dan misi dalam Support Your Local.

Sukapura Project dan Urg Task selama ini memainkan peran melalui sosial media di instagram yakni @urgtsk terdiri dari @adith_urgtsk, @uyung_aria, @bagus_framerius dan Sukapura Project terdiri dari  @firmanochim, @tilerock, @fiatrocks,@cepamins.(Arif/nm)

finding_sukapura_3

2 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here