Vespa Balap Dream Garage Modified dengan Shock Ohlins

1

Vespa_Primavera_Balap_01

Sentul (naikmotor) – Pertama turun balap skuter di Scooterprix 2015 seri 1 Sentul, Vespa Primavera garapan Dream Garage Modified diganjar podium kelas Funscoot.

Dream Garage Modified tidak mau ketinggalan mengikuti euforia balap skuter yang kini mewabah di kalangan skuteris Jakarta. Andalannya, Vespa Primavera yang sudah dicustom dengan dipasok barang-barang berkelas.

Yang kentara adalah shock absorber produk Ohlins. Prinsipal Ohlins sampai hari ini belum mengeluarkan produk khusus untuk Vespa, meski permintaannya cukup tinggi di Indonesia.Namun, Tegas, sang pemilik Dream Garage Modified yang memiliki outlet di Ciputat Raya No.1, bersikukuh ingin memasang Ohlins di Vespa balapnya.

Akhirnya, dibantu tim dari Ohlins Indonesia di Jalan Cikini Raya No.70, mereka mulai meriset proyek custom shock ini. Zulfaisal, mekanik Ohlins Indonesia memutar akal mencari produk yang pas bisa masuk menggantikan kaki-kaki standar Vespa dibantu bosnya, Eddy Saputra.

“Pakainya shock Ohlins untuk Underbone Racing 280 untuk depan dan belakang ukuran 320. Tentu saja banyak modifikasinya dengan mengganti silinder head serta adapternya,” jelas Izul panggilan akrabnya.

Karena memiliki konstruksi yang berbeda dengan motor lain, posisi shock belakang dibalik dengan ditambah adapter termasuk mengganti balljoit-nya.Sementara shock depan menggunakan model tabung  (house) untuk memudahkan mengubah settingan kompresi shock .

Motor yang dibesut Ade Elvira dengan nomor start 127 ini juga dipasangi rem Brembo untuk mendukung sistem pengereman maksimal di sirkuit Sentul Karting.”Mesinnya masih standar, namun saya terbantu suspensi yang nyaman untuk menekuk tikungan,” sebut Ade Elvira yang akhirnya merebut juara pertama di Kelas Funscoot yang tergabung di Prapanca Racing Team.

Anda ingin memasang shock Ohlins juga di Vespa? Silakan kontak Dream Garage Modified, Jl. Ciputat Raya No.1 Tanah Kusir, HP 08567778108 (Arif/nm) Foto: Yusuf Arief

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here