NaikMotor – Salah satu pameran sepeda motor terbesar di Eropa, Intermot 2016 akan segera berlangsung di Koln, Jerman pada 4-9/10/2016 mendatang. Tiga model baru Ducati bersiap melantai.
Pabrikan Ducati sudah mulai menunjukkan model-model baru yang akan ditampilkan di sana. Ducati memang sudah tercium akan menampilkan banyak modelnya di Intermot 2016, terutama sejak banyaknya model yang diuji jalan beberapa waktu lalu. Model 2017 Ducati tersebut di antaranya Monster 821, Multistrada 1200S dan Panigale 1299.
Multistrada 1200 S akan mendapat skema warna baru yang disebut sebagai Volcano Grey. Selain itu, model adventure itu akan memiliki airbox baru, mesin kalibrasi baru. Sehingga mesin twin cylinder Testastretta DVT penggeraknya akan lebih bertenaga pada putaran menengah.
Ducati menawarkan Monster 821 dan Diavel bermesin yang sudah memenuhi standar emisi Euro4. Dan skema warna baru Dust Grey, yang selaras dengan rangka dan pelek merahnya.
Sedangkan superbike 1299 Panigale dan 1299 Panigale S, akan dilengkapi upgrade Ducati Traction Control (DTC) dan Ducati Wheelie Control (DWC) versi Evo. Sistem yang awalnya hanya diterapkan pada edisi 1299 Panigale S Anniversario. Kedua fitur dikabarkan lebih responsif dan presisi. (Afid/nm)
[…] – Ducati Multistrada 950 akan dihadirkan pada var28 Januari 2017 di diler-diler Amerika Serikat. Ducati […]