KTM Duke 200 dan 250 Serta KTM RC 200 dan 250 Banting Harga

1
KTM Duke 200 & 250
GIIAS_2016_Sepeda_Motor_083
KTM Duke 200 harganya turus drasti dari Rp 53 juta menjadi Rp 33 jujta (OTR-Jakarta). Foto: YA

NaikMotor – PT Penta Jaya Laju Motor menjadi distributor baru untuk  merek sepeda motor KTM di Indonesia. Menariknya, perusahaan ini memastikan akan merakit lokal (CKD) untuk KTM Duke 200 dan 250 serta KTM RC 200 dan 250.

Dengan melakukan CKD, maka harga tipe-tipe tersebut menjadi turun hingga 25 persen. KTM  Duke 200 yang sebelumnya memiliki banderol Rp 53 juta menjadi Rp 33 juta dan Duke 250 dari Rp 69,5 juta menjadi Rp 44 juta. Untuk KTM RC 200 dari Rp 59 juta turuin menjadi Rp 37 juta dan RC 250 dari Rp 74 jujta menjadi Rp 48 juta, harga-harga tersebut sudah termasuk pajak untuk wilkayah Jakarta.

Pengumuman ini bersamaan dengan Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di ICE BSD, Tangerang Sekatan hingga 22 Agustus. “Produk KTM Duke dan RC yang hadi di GIIAS 2016 telah disesuaikan dengan harga saat CKD,” ujar Kristianto Goenadi, President Director PT Penta Jaya Laju.

Pria murah senyum ini juga menegaskan proses menuju CKD yang diperkirakan membutuhkan waktu 1-1,5 tahun. “Jadi selama waktu persiapan CKD harga Duke 200 dan 250 serta RC 200 dan 250 pada angka tersebut.”

Selain menyiapkan pabrik, perusahaan juga akan memperkuat jaringa penjualan serta purna jual. Saat ini masih fokus di Jabodetabek dilanjutken ke Jawa Barat dan Jawa Timur. (Wl/nm)

GIIAS_2016_Sepeda_Motor_077

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here