Tim Scooter Rally Indonesia Bergerak Susuri 17 Pantai Selatan

1
Scooter Rally Indonesia
Scooter Rally Indonesia
Tim Scooter Rally Indonesia menggelar Sunset Riding Exploring South Java Beach 2016, 31 Juli – 22 Agustus 2016. Foto: Arif

NaikMotor- Tim Scooter Rally Indonesia mulai bergerak menuju Purwokerto dalam rangkaian Sunset Riding Exploring South Java Beach 2016, 31 Juli – 22 Agustus 2016 menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-71.

Berangkat tadi malam, Sabtu (29/7/2016) dari markas besar NaikMotor.com di bilangan Cipete Raya, rombongan Scooter Rally Indonesia yang beranggotakan tujuh skuter, masing-masing Vespa PTS 100 1980, dua Vespa Excel 1992, Vespa GL 1963, Vespa VBB 1962 dan Vespa PX 1981 akan menuju Purwokerto ke salah satu acara skuter.

Sunset Riding Exploring South Java Beach 2016 diadakan dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 2016, dengan mengunjungi dan mengeksplorasi keindahan pantai selatan di Pulau Jawa yang masih jarang terekspos dan didokumentasikan dalam bentuk foto serta video.

Scooter Rally Indonesia
Dukungan dari helm GM

Sunset Riding Exploring South Java Beach 2016 kan mensosialisasikan safety riding dan bakti sosial di setiap pantai yang akan di kunjungi dengan membagikan alat tulis untuk anak-anak usia sekolah dasar.

Acara ini mendapat dukungan dari #selalusiapbantuteman, DC Shoes, GM Helmet dan NaikMotor.com. 17 pantai yang dilalui melambangkan peringatan Hari Kemerdekaan RI 17 Agustus 2016.

Beberapa pantai  yang akan di kunjungi adalah : Pantai Petanahan, Pantai Menganti (Kebumen ), Pantai Drini, Pantai Krakal, Pantai Parangtritis, Pantai Siung, Pantai Sadranan, Pantai Jogan (Jogjakarta & sekitarnya ), Pantai Klayar, Pantai Banyu Tibo, Pantai Buyutan, Pantai Soge ( Pacitan ), Pantai Prigi (Tulungagung ), Pantai Ngantep, Pantai Ngliyep, Pantai Balekambang, Pulau Sempuh (Malang ). (Arid/nm)

Scooter Rally Indonesia

1 COMMENT

LEAVE A REPLY