Manfaatkan Trik Ban Slick, Kunci Luthi Raih Start Terdepan Moto2 Assen

0
Luthi-Pole_Assen_2016
Kecerdikan Thomas Luthi mengalikasi ban slick membawanya ke start terdepan di Moto2 Assen. Foto: Dorna MotoGP

Assen (naikmotor) – Thomas Luthi memang belum pernah meraih titel juara dunia secara langsung di kelas balap Moto2. Namun untuk urusan target kemenangan dan ambisinya untuk mewujudkan target tersebut, jadi bukti bahwa dia patut diperhitungkan. Di sesi kualifikasi Moto2 yang berlangsung hari  Sabtu (25/6/2016) Luthi memperlihatkan trik cerdik timnya. Yaitu memanfaatkan strategi penggantian ban slick tepat waktu.

“Kondisi trek pada saat kami mengawali sesi kualifikasi, masih cukup basah. Namun dalam beberapa lap saja, trek sangat cepat mengering. Hingga akhirnya saya mengambil risiko untuk menurunkan ban slick. Karena memang kondisinya sudah memungkinkan pakai ban ini. Hingga akhirnya ternyata pilihan ini cukup tepat dan kami meraih posisi pole,” optimis Luthi.

Bukan hanya pembalap asal Swiss itu saja yang mampu memanfaatkan trik ban slick. Namun sang juara dunia bertahan 2015 yaitu Johann Zarco pun mampu mengandalkan insting terbaiknya.

“Saya malah nyaris terjatuh karena memaksakan performa motor pakai ban basah. Kondisi ini membuat saya mengambil keputusan untuk menggunakan ban slick. Tim sempat memberikan pertimbangan, tapi saya bersikeras dan memang sudah waktunya pakai ban slick dan setup motor untuk sesi dry race,” Zarco bersikeras.

Sementara Dominique Aegerter juga kena imbasnya. Ia tak menyangka bahwa peformanya kali ini cukup kompetitif untuk sebuah pencapaian dalam kondisi yang tricky. Ia menegaskan bahwa harapannya hanya bisa meraih hasil terbaik. Paling tidak jika ada kesempatan untuk meraih kemenangan, itu akan lebih baik lagi. (Spy/NM)

Hasil kualifikasi Moto2 Assen:
1. Thomas Luthi SWI Garage Plus Interwetten (Kalex) 1m 37.954s
2. Johann Zarco FRA Ajo Motorsport (Kalex) 1m 38.402s
3. Dominique Aegerter SWI CarXpert Interwetten (Kalex) 1m 38.449s
4. Sam Lowes GBR Federal Oil Gresini Moto2 (Kalex) 1m 38.494s
5. Franco Morbidelli ITA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (Kalex) 1m 38.544s
6. Takaaki Nakagami JPN IDEMITSU Honda Team Asia (Kalex) 1m 38.615s
7. Sandro Cortese GER Dynavolt Intact GP (Kalex) 1m 38.631s
8. Alex Rins SPA Paginas Amarillas HP 40 (Kalex) 1m 38.873s
9. Jonas Folger GER Dynavolt Intact GP (Kalex) 1m 39.076s
10. Lorenzo Baldassarri ITA Forward Team (Kalex) 1m 39.259s

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here