Tips Mengenali Gejala Rantai Aus

0

Tips-rantai-aus

Jakarta (naikmotor) Sebenarnya rantai dan sproket serta karet sproket yang berada pada tromol roda belakang merupakan satu kesatuan.Bagaimana mengenali gejala ausnya?

Rangkaian rantai dan sproket mempunyai tugas berat yakni meneruskan daya yang dihasilkan mesin ke roda.

Karena bagian tersebut terus berputan dan bertautan, Karet bantalan sproket bertugas meredam dorongan torsi tiba-tiba, agar pergerakan motor lebih halus.Jika rantai dan sproket aus, biasanya dicirikan dengan mulurnya rantai hingga perlu penyetelan.

Gejala lain yang seiring adalah suara berisik dan perputarannya tidak halus. Paling parah bila rantai sudah sering terlepas dari sproketnya. Usia pakai kedua komponen tersebut akan sangat tergantung pada kondisi pemakaian seperti beban dan kebersihan keduanya.

Seperti komponen rem, sebaiknya komponen rantai dan sproket menggunakan komponen aslinya dan bila memungkinkan gantilah pula karet bantalan sproket yang menempel ke poros roda secara bersamaan.(af/NM)

LEAVE A REPLY