Marc Marquez Hanya Runner Up di Superprestigio Dirt Track 2015

1
Marc Marquez Runner Up Superprestigio 2015
Marc Marquez hanya meraih runner up di Superprestigio Dirt Track 2015, ajang balap tahunan di trek tanah liat berbentuk oval di Palau Sant Jordi Barcelona (12/12/2015). Foto: MM93

Barcelona (naikmotor) – Superprestigio Dirt Track ajang balapan di trek tanah liat berbentuk oval tahunan kembali bergulir di Palau Sant Jordi Barcelona, Spanyol(12/12/2015) yang diikuti pembalap-pembalap top MotoGP, Moto2, Moto3 hingga jawara AMA flat track Amerika.

Marc Marquez kembali jadi salah satu peserta yang dijagokan. Jika tahun lalu Ia bertarung ketat meraih kemenangan namun terjatuh di lap terakhir, tahun ini sang juara dunia MotoGP dua kali itu hanya mampu meraih posisi runner up.

Ia bertarung keras dengan dirt tracker Amerika Brad Baker sejak awal balapan dengan ketat. Sebenarnya ada tiga pembalap yang sama-sama tampil kompetitif, yaitu Jared Mees yang juga jagoan AMA flat track Amerika , Baker dan Marquez. Tapi performa Mees yang tiba-tiba memburuk di pertengahan balap membuat Marquez dan Baker bertarung berdua saja.

Marquez sendiri beberapa kali terlihat nyaris bersenggolan dengan Baker. Lantaran pertarungan yang mereka lakukan memang cukup ketat. Namun pembalap asal Spanyol itu memang salah strategi. Di lap terakhir Ia mencoba melakukan penetrasi keras pada Baker. Sayangnya tetap berada di urutan kedua.

Marquez finis tepat di samping Baker yang unggul 0,1 detik. Tentunya ini cukup mengecewakan bagi Marquez. Apalagi Ia berharap bisa menerapkan strategi late attack seperti yang sering Ia lakukan pada rivalnya di MotoGP.

Beruntung kali ini Ia masih bisa finish di posisi runner up dan paling tidak mengalami peningkatan sejak kegagalannya di event serupa tahun lalu. (Spy/NM)

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here