Belanda (naikmotor) – Yamaha XSR900 akhirnya terwujud menyusul XSR700 sebagai Faster Sons yang baru. XSR700 menjadi model produksi karya builder Shinya Kimura berbasis FZ-07/MT-700. Sementara XSR900 hasil ubahan Roland Sands, builder papan atas dan juga mantan pembalap, menggunakan Yamaha MT09.
Roland Sands memiliki catatan panjang dalam balapan pada 1994-2002 termasuk juara AMA 250GP 1998. Itu tentunya memengaruhi desain modelnya yang megacu gaya balap klasik Yamaha. Mereka menggali hingga batas aspek mekanikal dan estetika Yamaha FZ-09, agar menjadi sepeda motor baru. Roland Sands menyebut proyeknya sebagai Faster Wasp.
” Faster Wasp seperti menampilkan gambaran masa lalu balap. Trek balap yang dikelilingi tembok pit di terik matahari, kami yang masih bocah berdiri di balik pagar menyaksikan aksi balap. Kami bermimpi keluar dari sana, agar bisa menyongsong pembalap terbaik hari itu, “ jelas Roland.
“Masa lalu boleh saja berlalu, trek dan orang-orang telah berubah. Tetapi semangat balap, berkompetisi dan kesenangan masih menjadi bagian mimpi kami. Bertemu para juara kita, dan berjajar dengannya di garis start sambil menunggangi MT-09 karya tim Roland Sands Design,” tambah Roland.
Faster Wasp terlihat siap dalam pertarungan, berbekal inspirasi superbike dan flat tracker 80-an. Dengan setang tinggi, pelek billet Morris, ban Dunlop Q3, cat klasik Yamaha racing Bumble Bee, dan semangat jagoan mereka, Kenny Roberts.
“Saya punya banyak sejarah dengan Yamaha seperti balapan menggunakan TZ250 dan juga motor Yamaha dirt bike lainnya. Ini memang bukan motor balap, namun membawa semangat balapan untuk motor konsumen yang nyaman,” jelas Roland.
Semua komponen performance racing di Faster Wasp karya fabrikasi RSD mulai tangki aluminium, bodi buritan, intake scoope, cover radiator, fender depan dan number plate hingga detail kecilnya.
Sementara bagian knalpot disumbangkan Two Bros Racing stainless steel di bagian header serta muffler produk RSD. Sprocketnya memakai produk Renthal serta perangkat rem dari RSD custom superbike di rotor rem depan, kaliper rem dari Performance Machine termasuk silinder master rem RSD Radial dengan selang rem Spiegler.
Suspensi XSR900 di depan menggunakan cartridge kit produk Öhlins termasuk merek yang sama untuk shockabsorber di bagian belakang. Jok balapnya dibuat Bitchin Seat Co serta warna kebesaran Yamaha hasil pinter Airtrix. (Afid/nm)