Indonesia Negara Pertama yang Meluncurkan Kawasaki W175 Cafe

0
Kawasaki W175 cafe
Kawasaki W175 Cafe yang baru meluncur merupakan yang pertama di kawasan Asean. Foto: Gilang

NaikMotor – Kawasaki W175 Cafe yang baru meluncur merupakan yang pertama di kawasan Asean. Setelah Indonesia, motor bertampang jadul itu baru akan mengentak Thailand dan Filipina.

“Indonesia yang pertama di kawasan, setelah kita baru Thailand dan Filipina. Kita pertama karena Kawasaki menilai W175 memang marketnya Indonesia,” kata Sucipto Wijono, Line Head Marketing Kawasaki.

Cipto panggilannya mengatakan desain dan style W175 Cafe merupakan orisinal buatan Jepang. Penambahan aksesori sehingga menjadi cafe racer diklaim sesuai dengan permintaan konsumen.

Kawasaki W175 Cafe

“Malaysia setahu saya tidak dapat W175 Cafe karena terlahang batasan emisi, yang edisi sebelumnya juga gak ada. W175 masih karburator dan mereka tingkat Euro-nya lebih tinggi dari kita,” imbuh Cipto.

Seperti diberitakan sebelumnya, membuka tahun 2019 Kawasaki Indonesia merilis varian baru W175 Cafe. Motor ini melengkapi dua varian sebelumnya yakni W175 tipe standar dan W175 SE yang meluncur akhir 2017 lalu.

Meski perubahannya tak terlalu kentara, Kawasaki W175 Cafe punya tujuh perbedaan dari dua tipe sebelumnya. Daftar lumayan panjang itupun sebetulnya hanya detail-detail pemanis supaya tampang retro-nya jadi ala cafe racer.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here