Di Hari Kedua Tes MotoGP Jerez 2018 Nakagami Membuat Kejutan

0
Hari Kedua Tes MotoGP Jerez 2018
Pembalap LCR Honda, Takaaki Nakagami tercepat di Hari Kedua Tes MotoGP Jerez 2018. Foto: dorna motogp

NaikMotor – Pembalap tim satelit LCR Honda, Takaaki Nakagami di hari kedua Tes MotoGP Jerez 2018 membuat kejutan sebagai yang tercepat. Setelah pada awal hari dikuasai hanya oleh 3 Pembalap Ducati.

Di hari pertama Tes MotoGP Jerez 2018, Nakagami berada di posisi ketiga setelah menggeser Pembalap Yamaha, Maverick Vinales. Di hari kedua Tes MotoGP Jerez 2018, Nakagami bahkan lebih cepat dari Pembalap HRC: Marc Marquez dan Jorge Lorenzo serta Valentino Rossi.

Jorge Lorenzo

Nakagami mencatatkan waktu 1menit 37,945 detik lebih cepat 0,025 detik daripada Marquez. Keduanya menjadi Pembalap yang bisa mencatatkan waktu di bawah 1 menit 38 detik.

Padahal hingga jam 4 sore waktu setempat, trek dikuasai Petrucci, Jack Miller dan Andrea Dovizioso. Tetapi mulai pukul 5 sore itu, Nakagami mulai menggeliat dan membukuan waktu di bawah 1 menit 38 detik.

Winter test MotoGP akan dihentikan mulai 1 Desember 2018. Mengawali tes pramusim 2019 akan berlangsung 6-8 Februari 2019 di Sepang, Malaysia kemudian ditutup di Qatar, 23-25 Februari 2019. Sementara awal musim MotoGP 2019 di Qatar akan dilangsungkan pada 10 Maret 2019. (Afid/nm)

Hasil Hari Kedua Tes MotoGP Jerez 2018 , (29/11/2018)
1. Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1m 37.945s [Lap 63/66]
2. Márquez, Honda, + 0.025 sec
3. Vinales, Yamaha, + 0.121
4. Lorenzo, Honda, + 0.160
5. Petrucci, Ducati, + 0.164
6. Morbidelli, Yamaha, 0.173
7. Miller, Ducati, + 0.262
8. Dovizioso, Ducati, + 0.347
9. Bagnaia, Ducati, + 0.388
10. Rins, Suzuki, + 0.577
11. Rossi, Yamaha, + 0.651
12. Quartararo, Yamaha, + 0.816
13. Rabat, Ducati, + 0.931
14. Mir, Suzuki, + 0.986
15. Pol Espargaró, KTM, + 1.199
16. Bautista, Ducati, + 1.393
17. Abraham, Ducati, + 1.799
18. Iannone, Aprilia, + 1.881
19. Zarco , KTM, + 1.919
20. Aleix Espargaró, Aprilia, + 2.211
21. Smith, Aprilia, 2.380
22. Guintoli, Suzuki, + 2.553
23. Syahrin, KTM, + 2.575
24. Oliveira, KTM, + 2.632
25. Baiocco, Aprilia, + 3.962

LEAVE A REPLY