Viar Vintech 250, Cafe Racer Indonesia Mejeng di GIIAS 2018

0
Viar Vintech 250
Viar Vintech 250 yang mejeng di GIIAS 2018. Foto: Arswendo

NaikMotor – Viar, pabrikan motor asal Semarang, Jateng, resmi merilis Viar Vintech 250 di GIIAS 2018. Kehadirannya pun cukup memikat, lantaran Vintech merupakan motor batangan pertama Viar bertema cafe racer.

Lewat Vintech 250, Viar ingin melebarkan pasar ke segmen yang belum terjamah yakni ceruk motor motor laki. Lebih dari itu, motor ini juga senjata baru Viar menawarkan bahan motor kustom dengan harga kompetitif.

Viar Vintech 250

“Sebelumnya Viar dikenal sebagai merek yang menawarkan motor-motor off road, kemudian setelah itu motor listrik Viar Q1, kini kami hadirkan Vintech 250,” kata Frengky Osmond, Marketing Communication Viar.

Melihat sosoknya, Vintech 250 cukup memikat. Seleranya sangat Indonesia, terutama yang berjiwa muda. Tangki besar ada patahan di dalam di ujung buat kaki, stang rata dan lebar serta lampu depan bulat besar LED.

Viar Vintech 250

Spakbor depan cuma ‘separo’ jamak ditemui anak kustom Jap Style. Di belakang jok coklat dengan aksen jahitan vertikal jadi gaya tarik, diujungnya dibuat menukik ala buntut tawon. Terakhir ada sok tabung yang meningkatkan tampilan.

Viar Vintech 250 memiliki panjang 1.920mm, lebar 770mm dan tinggi 1.080mm. Jarak sumbu roda 1.300mm, jarak pijak terendah 160mm, berat kosong 120 kg dan kapasitas tangki 15 liter.

Viar Vintech 250

Mesin mengusung jantung 249,9cc 4-tak, SOHC 2-katup, berpendingin udara. Suplai bahan bakar dari karburator dengan perbandingan kompresi 9,3:1, menghasilkan tenaga 15 Kw pada 8.500 rpm dan torsi 18 Nm pada 6.500 rpm.

Viar Vintech 250 dibanderol Rp 25 juta. Peminat sudah bisa memesan sekarang di GIIAS 2018. Namun ketersedian barang baru menyusul setelah pameran. Khusus di GIIAS ada penawaran menarik.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY